Bengis Honda Tiger Jadi 250 cc Power 40 HP Mengalahkan CBR250RR

Aong - Rabu, 10 Juli 2019 | 18:40 WIB
Mas Londo
Rizkt dan Kevin crew Londo Tech Garasi

Untuk power i putaran tengahnya mengandalkan jarum skep custom.

NOKEN AS DAN ROCKER ARM

Untuk mengurasi gesekkan yang berakibatnya kurangnya tenaga mesin, mengandalkan  rocker arm model roller.

Mas Londo
Rocker arm roller

Termasuk kem atau noken as juga harus custem mengikuti pelatuk yang sudah berubah model roller.

Baca Juga: Video Supir Bis Dipukul dan Dikepung Warga, Ngeblong di Lampu Merah Motor Terseret 25 Meter dan Masuk UGD

Bentuk benjolan kem dengan pelatuk roller jadi lebih membulat.

Untuk durasinya klep buang membuka 58 derajat seblum TMB (Titik Mati Bawah dan menutup 25 derajat setelah TMA (Titik Mati Atas).

Mas Londo
Noken as membulat

Lift atau bukaan klep buang 8,9 mm dengan overlap 3 mm.

Sedangkan klep isap membuka 25 derajat sebelum TMA dan menutup 58 derajat setelah TMB dengan overlap 3 mm.

HASIL TES

Setelah mesin jadi untuk mengukur power yang dimuntahkan menggunakan mesin dinotes.

Mas Londo
Grafik hasil dinotest

Baca Juga: Bikin Penasaran, Suzuki Siapkan Matic Bongsor Terbaru Pesaing Yamaha NMAX dan Honda PCX

Setelah dilakukan run beberpa kali didapat power 40,8 HP pada 10.000 rpm.

Sedangkan torsinya 30,8 NM pada 8.000 rpm.

Power ini lebih dari Honda CBR250RR, menurut speknya pabriknya yang punya power maximum 38,7 HP pada 12.500 rpm dan torsi maximum 23,3 Nm/11.000 rpm

Melihat hasil tes ini, di atas kertas Honda Tiger 2008 korekan Mas Londo ini akan meninggalkan CBR250RR.

Penulis : Aong
Editor : Aong




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular