Bentuk Mirip NMAX Tapi Pakai 3 Roda, Yamaha Tricity 300 Resmi Diluncurkan

Reyhan Firdaus - Rabu, 23 Oktober 2019 | 18:30 WIB
Yamaha Europe
Yamaha Tricity 300 masuk keluarga Maxi seperti NMAX

MOTOR Plus-online.com - Banyak motor menarik diluncurkan di Tokyo Motor Show 2019, yang resmi digelar hari ini (23/10).

Mulai dari Kawasaki Ninja ZX-25R alias Ninja 250 4 silinder, sampai beragam motor konsep.

Ada juga skutik Yamaha yang resmi diperkenalkan, dengan bentuk nyeleneh.

Karena biar bentuknya gambot seperti NMAX, motor bernama Yamaha Tricity 300 ini pakai 3 roda.

Baca Juga: Kejutan Nih, Selain NMAX Baru, Yamaha Disebut Bikin Matic 3 Roda Mesin 250 cc

Baca Juga: Bikin Kepo! Yamaha NMAX 2019 Km 0 Harga Seken Kondisi Baru, Ternyata Dijual di Sini

Kemunculan Yamaha Tricity 300, sebenarnya sudah ada sejak diperkenalkan dalam bentuk motor konsep.

Motor konsep itu adalah Yamaha 3CT, yang dipamerkan saat EICMA Milan Auto Show 2018 kemarin.

Lalu muncul gambar paten, yang memperlihatkan beberapa perubahan untuk versi masal-nya.

Paling terlihat adalah bentuk jok dan windshield-nya lebih cocok untuk pemakaian jalan raya.

Source : Yamaha UK
Penulis : Reyhan Firdaus
Editor : Aong




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular