Update Harga Bensin di SPBU Pertamina Bulan November 2019, Segini Harga Pertamax Turbo

Firman Hadi - Jumat, 15 November 2019 | 09:55 WIB
Motor Plus/ A. Ridho
Harga terbaru beberapa jenis bensin di pom bensin Pertamina bulan November 2019.

MOTOR Plus-online.com – Harga bensin Pertamina semakin kompetitif.

Bukan hanya Pertamina yang menjual bensin secara resmi di Indonesia, terhitung sudah ada 5 SPBU.

Harga bensin terbaru di Pertamina kembali diperbaharui khusus untuk bulan November 2019 ini.

Beberapa jenis bensin yang dijual Pertamina antara lain Premium, Pertalite, Pertamax dan Pertamax Turbo.

Baca Juga: Gak Hanya Pertamina Jual Bensin Murah, SPBU VIVO Juga Jual Tandingannya, Ini Perbandingan Harganya

Baca Juga: Konsumen Protes Keras Karena Dirugikan SPBU, Ini Jawaban Pertamina

Untuk itu Pertamina  terus memberikan harga yang terbilang terjangkau kepada konsumen dan terus memperbaharui harga bensinnya agar dapat bersaing di pasaran.

Bensin yang dijual pertamina pun beragam macamnya.

Mulai dari bensin beroktan 88 seperti Premium, lalu oktan 90 Pertalite, dilanjut Pertamax dengan oktan 92, terakhir Pertamax Turbo dengan oktan 98.

Terlebih harga Premium yang terbilang murah dan sering jadi incaran konsumen baik untuk dipakai untuk kendaran sendiri ataupun untuk dijual lagi.

Baca Juga: Merana, Bensin Premium Langka di Beberapa SPBU Pertamina, Ada Apa Gerangan?

Meski begitu stok bensin Premium di beberapa SPBU Pertamina kadang kosong, namun berbeda cerita jika di SPBU Pertamina yang berlokasi di Jalan Panjang No. 45C,  Kebon Jeruk, Jakarta Barat.

“Stok Premium dan Pertalite di SPBU Pertamina ini, selalu tersedia dan jarang kosong kok,” ujar Novi petugas pengisian BBM Pertamina kepada MOTOR Plus-online, pada Kamis (14/11/2019).

MotorPlus/ Firman Hadi
Harga terbaru bensin Pertamina update bulan November 2019.

Lalu, berapa harga terbaru dari bensin keluaran Pertamina yang tekenal murah dikalangan konsumen Tanah Air?

Berikut MOTOR Plus-online sudah merangkum harga terbaru dari bensin-bensin yang dijual oleh Pertamina, terhitung harga terbaru per tanggal (15/11/2019).

Baca Juga: Motor Sekarang Tidak Bisa Nenggak Premium, Ini Kata Pertamina

Perlu dicatat harga bensin dapat berubah sewaktu-waktu tanpa adanya pemberitahuan, jadikan harga berikut sebagai acuan dalam menentukan harga terbaru bensin yang dijual di Pertamina.

Jenis BBM  Harga
Premium 88 Rp 6.450
Pertalite 90 Rp 7.650
Pertamax 92 Rp 9.850
Pertamax Turbo 98 Rp 11.200

 

Source : pertamina
Penulis : Firman Hadi
Editor : Ahmad Ridho




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular