Harga Motor Matic Honda Di Bali Update Desember 2019, Selisihnya Segini Dibanding Jakarta

Galih Setiadi - Senin, 16 Desember 2019 | 09:54 WIB
Billy/Gridoto.com
Harga motor matic di Bali berbeda dengan di Jakarta.

MOTOR Plus-online.com - Harga motor skutik Honda di Bali, pastinya beda dengan di Jakarta.

"Harga motor skutik Honda di Bali rata-rata lebih mahal Rp 1 juta dibanding harga Jakarta," terang Wahyudi Saputra, Head Region Astra Honda Motor Bali, saat melepas PCX Luxurious Trip Bali 2019 bersama Honda PCX 150.

Menurut pria ramah ini, penjualan motor skutik Honda di Bali mendominasi sebesar 85-90% dibanding non skutik.

Nah, untuk harga motor skutik Honda di Bali ini lebih mahal karena ada dua penyebab.

Baca Juga: BBNKB Berubah Jadi 12,5 Persen, Segini DP dan Angsuran Honda ADV150 dan PCX 150

Baca Juga: Adu Spesifikasi Mesin Yamaha NMAX 155, Aerox 155, Honda PCX 150 dan ADV150, Siapa Paling Powerfull?

Pertama karena biaya transportasi dari Jakarta ke Bali.

Kedua adanya selisih biaya BBN, besarnya bergantung kepada pemerintah daerah masing-masing.

Makanya, harga motor matic Honda Jakarta dan Bali berbeda cukup jauh, bro.

Lalu, berapa harga motor matic Honda di Bali?

Baca Juga: Beli Honda ADV150 di Dealer Kecil Lebih Lama Indennya, Pihak AHM Bilang Begini

Berikut beberapa harga unit motor matic Honda di Bali.

ADV150 CBS Rp 35,250 juta

ADV150 ABS Rp 38,050 juta

PCX CBS Rp 30,7 juta

PCX CBS Rp 33,5 juta

Vario 125 CBS Rp 21,25 juta

Vario 125 CBS ISS Rp 22,05 juta

Vario 150 Rp 24,7 juta

Genio CBS Rp 18,3 juta

Genio CBS ISS Rp 18,7 juta

Genio CBS ISS SE Rp 18,7 juta

Scoopy Rp 20,55 juta

BeAT CW Rp 17, 1 juta

BeAT CBS Rp 17,35 juta

BeAT CBS ISS Rp 17,75 juta

BeAT Street Rp17,7 juta

Penulis : Galih Setiadi
Editor : Aong




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular