Gelar Mubes Sekaligus Raker Tahun 2020, BMC Depok Resmi Dikomandoi Ladies Bikers

Ahmad Ridho - Senin, 17 Februari 2020 | 08:41 WIB
Dok BMC Depok
Raker sekaligus Mubes tahun 2020 BMC Depok.

MOTOR Plus-online.com - Beragam kegiatan sudah masuk dalam agenda club maupun komunitas club.

Untuk tetap solid dan eksis, beberapa club terus menjalankan roda organisasi termasuk pergantian dalam struktur kepengurusan.

Hal itu juga dilakukan keluarga besar Black Motor Community (BMC) Depok, Jawa Barat.

Pasukan bikers hitam ini sukses menggelar rapat kerja (Raker) sekaligus musyawarah besar (Mubes) yang dilakukan pada 8-9 Februari 2020 lalu.

Baca Juga: Usung Tema Touring - Eating - Happy, BMC Jakarta Barat Rombak Kepengurusan di Acara Raker Tahun 2020

Baca Juga: Angkat Tema 'Berkarya & Menginspirasi', Kopdargab BMC Tarumanegara Lancar Digelar

Acara penting ini digelar dengan mengusung tema "Kerja Ikhlas Demi Mempertahankan Eksistesi Komunitas".

Mengawali tahun 2020, Babe Rizal selaku penasehat BMC Depok melakukan inovasi dan terobosan.

Dok BMC Depok
Penasehat BMC Depok (Babe Rizal) berpose dengan Ketum BMC Depok yang baru periode 2020-2022, Sist Widya.

Hal itu dilakukan Babe Rizal agar di BMC Depok tidak terlalu monoton dalam hal susunan kepengurusan.

Karena itu, sist Widya resmi terpilih sebagai Ketua Umum BMC Depok yang baru.

Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular