Takut Bentrok, MotoGP Rela Mengalah Tunggu Kepastian Kalender Formula 1

Erwan Hartawan - Sabtu, 9 Mei 2020 | 18:10 WIB
Box Repsol
Sirkuit Jerez akan menjadi laga pembuka MotoGP 2020 dan gelar 2 balapan berturut.

MOTOR Plus-Online.com - Dorna Sport telah memastikan seri perdana dan kedua MotoGP 2020 akan digelar di Sirkuit Jerez pada Juli mendatang.

Carmelo Ezpeleta selaku CEO Dorna Sport mengatakan bahawa revisi kalender MotoGp kemungkinan keluar pada awal juli mendatang.

Hal itu disebabkan karena timnya masih menunggu jadawal baru Formula 1 untuk menghindari bentrok balapan.

Sebagai pemegang hak komersial MotoGP, Dorna Sport berharap bisa memulai musim yang tertunda akibat pandemu virus corona pada Juli nanti.

Baca Juga: MotoGP 2020 Tinggal Selangkah Lagi, Dorna Sports Gak Tanggung-tanggung Canangkan 16 Ronde

Baca Juga: Gak Bisa Ngelak, Video Sinyal Bendera Langsung Terbaca di Instrumen Motor MotoGP

"Kami melihat tanggal-tanggal lain, tapi kami juga menunggu kalender F1, untuk mencoba menghindari tabrakan," kata Ezpelata dilansir dari Crash.net.

Sementara ini, Dorna Sports, pemerintah Andalusia, dan juga sirkuit Jerez sedang menunggu izin pemerintah Spanyol soal 2 balapan awal MotoGP di Jerez, begitu juga untuk World Superbike.

"Ide kami mengajukan ke pemerintah Spanyol soal protokol kami untuk eventnya. Kami menunggu jawaban resi soal itu," sambung Ezpelata.

"Kami pikir akan ada rapat antara kami pekan depan, dan kita akan tahu soal mengadakan GP saat itu," jelasnya.

Baca Juga: Inspirasi Stiker Yamaha NMAX 2020, Dari Motif MotoGP Sampai Ninja

Selain itu, akan diadakan tes pramusim sehari pada hari Rabu sebelum GP pertama untuk pemanasan para pembalap.

Sebelumnya, pandemi COVID-19 telah memaksa sebelas Grand Prix yang ada di kalender MotoGP tak bisa digelar sesuai jadwal, diawali seri pembuka di Qatar yang batal pada awal Maret.

Penyelenggara Grand Prix Jerman, Belanda, dan Finlandia juga memutuskan untuk membatalkan balapan tahun ini.

Source : Crash.net
Penulis : Erwan Hartawan
Editor : Indra GT




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular