Gak Selamanya Jelek, Ingin Cat Motor Pakai Cat Semprot? Begini Caranya Dijamin Mantap!

M Aziz Atthoriq - Rabu, 27 Mei 2020 | 14:40 WIB
Youtube - MOTOR Plus
Ilustrasi penggunaan cat semprot pada body motor

Cat semprot ini ternyata banyak banget keunggulannya brother.

Tinggal arahkan dan langsung tekan noselnya.

"Nggak perlu menggunakan udara bertekanan dari kompresor, tinggal semprot aja," ujar Bedul dari bengkel Bedul Motor Sport di Ciputat.

Keunggulan lain dari cat semprot, harganya terjangkau untuk mahasiswa sekalipun.

Baca Juga: Ternyata Cat Semprot dan Cat Kompresor Gak Boleh Dicampur, Ini Alasannya

Nyatanya, kebanyakan masih pada bingung saat memakai cat semprot ini.

Kebanyakan terkendala cat yang meler dan gradakan seperti jerawat.

Nah, kalau sudah begitu pasti bikin repot dan malah bikin rusak.

Nah ada caranya nih bro, biar hasilnya kece gak kalah sama bengkel cat.

Baca Juga: Simpel, Begini Trik Cat Motor Tetap Kinclong Setelah Melibas Hujan dan Genangan Air

1. pertama-tama cuci terlebih dahulu media yang akan dicat.

Tujuannya untuk membebaskan media dari kotoran dan debu membandel.

Lalu ampelas pemukaannya.

2. Lalu, aplikasikan cat dasar pakai diton premium primer grey 9120 atau cat foxy biasanya.

3. Setelah itu, gunakanlah warna dasar white atau super white.

Baca Juga: Tips Cuci Motor Kesayangan, Bahaya Sabun Cuci Bagi Cat Motor

Buat jadi seperti jenis candy, warna dasarnya harus silver biasa atau yang metalik..

4. Lakukan pengecatan dengan warna yang diinginkan.

"Jaraknya kurang lebih 20 cm dari permukaan ya, dan saat disemprot lebih baiknya tipis-tipis dahulu," terangnya.

5. Terakhir, biar cat sempurna aplikasikan clear untuk finishingnya, ada clear plus activator, semi doff dan clear doff.

Penulis : M Aziz Atthoriq
Editor : Aong




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular