Fitur Idling Stop System Tidak Berfungsi? Coba Cek Bagian Ini

Uje,Erwan Hartawan - Minggu, 28 Juni 2020 | 12:00 WIB
Rianto Prasetyo
Aktivasi fitur Idling Stop System, via tombol di kanan setang Honda Vario 125

MOTOR Plus-Online.com - Fitur Idling Stop System (ISS) adalah fitur yang terdapat di motor-motor matic keluaran pabrikan Honda.

Fitur ini tujuannya untuk menghemat bahan bakar dengan mematikan motor sejenak saat motor dalam kondisi diam seperti di lampu merah.

Nantinya, pengendara tinggal memutar gas untuk menyalakan motor tanpa perlu menyalakan starter.

Tapi, buat yang pakai motor Honda dan terdapat fitur ISS wajib tahu penyebab sepele jika fitur ISS kalian mendadak tidak fungsi.

Baca Juga: Elektrik Starter Ngadat Padahal Aki Baru Bisa Jadi Bendiknya, Ternyata Ada Subtitusi Murahnya

Baca Juga: Bahaya Bro, Aki Motor Injeksi dan Karburator Ada Bedanya Nih, Jangan Sampai Salah Pilih

Seperti diungkapkan oleh Endro Sutrano selaku Technical Service Division PT. Astra Honda Motor (AHM) salah satu faktor ISS tidak berfungsi diakibatkan oleh aki yang lemah.

"Aki tekor atau sudah lemah bisa bikin ISS tidak fungsi," buka Endro.

"Kalau motor tidak bisa dinyalakan pakai starter elektrik tapi pakai kick starter bisa hidup ISS biasanya tidak akan bekerja," lanjutnya.

Perlu diketahui untuk mengaktifkan sistem ISS maka tegangan aki memang harus dalam kondisi baik.

Source : GridOto.com
Penulis : Uje
Editor : Aong




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular