Bikers Harap Tenang, Masih Ada Kesempatan Daftar Sekolah Melalui Jalur PPDB Zonasi RW di Jakarta Bakal Dibuka 4 Juli

Indra GT - Kamis, 2 Juli 2020 | 17:06 WIB
www.tribunnews.com
Anak yang belum keterima sekolah, bisa melalui jalur Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) zonasi RW.

Baca Juga: Viral, Deretan Honda BeAT Terpakir Rapi di Parkiran SMAN 12 Tangerang, Ternyata Sekolah Ini Lebih Duluan

Dinas Pendidikan (Disdik) DKI Jakarta akan membuka Jalur zonasi untuk Bina RW dalam penerimaan peserta didik baru (PPDB) DKI tahun ajaran 2020/2021.

Namun, pihak Disdik DKI menyebut pihaknya akan tetap menggunakan seleksi usia.

Dilansir dari Kompas.com, Kepala Dinas Pendidikan DKI Jakarta Nahdina menjelaskan, seleksi berdasarkan usia akan dilakukan jika minat siswa di RW sekolah cukup tinggi dan melebihi kuota yang tersedia.

"Sebaran penduduknya di tiap sekolah tidak sama, jadi ketika satu RW banyak, maka kami akan lakukan seleksi usia," ujar Nahdiana dalam diskusi daring, Selasa (30/6/2020).

Baca Juga: Parkiran Sekolah Kembali Viral di Tangerang, Lagi-lagi Honda BeAT Jadi Sorotan

Menurut dia, terdapat satu wilayah yang jumlah calon siswa sedikit meskipun rombongan belajar atau kapasitas per kelas sudah ditambah.

Namun, di lokasi lain justru jumlahnya melebihi kapasitas yang tersedia, walaupun sudah ditambah kapasitas per kelas dari 36 siswa menjadi 40 siswa.

"Tapi, ada RW yang anaknya melebihi kuota yang ada, sehingga seleksi berikutnya kami menggunakan seleksi usia," ujar dia.

Pembukaan jalur zonasi untuk bina RW akan dimulai pada 4 Juli 2020 dan lapor diri pada tanggal 6 Juli 2020.

Source : TribunJakarta.com
Penulis : Indra GT
Editor : Aong




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular