Murahnya Gak Kira-kira, Paket Internet Tri 30 GB 24 Jam Selama 30 Hari Cuma Rp 1, Bikers Pasti Tahu Cara Aktifinnya Nih

Ahmad Ridho - Selasa, 1 September 2020 | 10:29 WIB
Tri
Murahnya gak kira-kira, paket kuota Tri 30 Gb 24 jam selama satu bulan cuma Rp 1, bikers makin nyaman kerja di rumah.

Baca Juga: Sikat Bro! Telkomsel Tawarkan Paket Internet 10 GB Cuma Rp 10 Bonus Kuota 30 GB, Begini Cara Aktifinnya

Promo hanya berlaku untuk pengguna Tri yang berprofesi sebagai pelajar, mahasiswa, guru atau dosen yang mendaftarkan nomor Tri di sekolah atau kampus sebelum 31 Agustus 2020.

Periode promo berlaku selama September – Desember 2020.

Namun, Tri Indonesia berhak untuk mengubah Syarat dan Ketentuan Program ini setiap saat dan sewaktu-waktu, sesuai kebijakan Tri Indonesia.

Dengan membeli atau menggunakan produk yang ditawarkan dalam Program ini, Pelanggan dianggap setuju untuk tunduk dan terikat sepenuhnya pada Syarat dan Ketentuan ini serta Syarat dan Ketentuan Layanan Tri Indonesia.

Baca Juga: Diem-diem Aja Bro, Nih Cara Rahasia Aktifin Paket Data Telkomsel 15 GB Cuma Rp 6 Ribu

Berikut ini informasi lengkap terkait Kuota 30 GB Tri untuk mendukung program Pemerintah sebagaimana dikutip Tribunpontianak.co.id dari situs resmi Tri Indonesia www.tri.co.id.

1. Siapakah yang berhak mengikuti promo ini?

Seluruh Pelanggan Tri yang berprofesi sebagai pelajar, mahasiswa, guru atau dosen dan nomornya terdaftar sebagai penerima bantuan kuota internet program pemerintah melalui Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) periode September – Desember 2020.

2. Bagaimana cara mendapatkan kuota tersebut?

Pelanggan Tri harus mendaftarkan nomornya melalui sekolah atau kampus untuk didaftarkan oleh instansi terkait sebagai penerima bantuan kuota internet program pemerintah sebelum 31 Agustus 2020.

Source : Tribun Pontianak
Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular