Pengalaman Menarik Test Ride Vespa S 125 i-Get, Riding Makin Nyentrik Dimanjakan Fitur Unik

M Aziz Atthoriq - Kamis, 3 September 2020 | 15:05 WIB
Aziz Atthoriq
Test ride Vespa S 125 i-Get, riding makin nyentrik dimanjakan fitur unik dan pengalaman menarik.

Menempuh jarak sekitar 15 kilometer, riding dengan Vespa S 125 i-Get sangat nyaman dan jauh dari kata pegal nih.

Oh ya tim Motorplus berpostur tinggi 173 Cm loh dan percaya gak kalau ruang kaki masih terbilang luas dan nyaman.

Beralih nih kesalah satu fitur yang boleh dibilang spesial nih, yaitu port USB yang sudah menempel di bodi Vespa S 125 ini.

Aziz Atthoriq
Bisa charger HP ni bro, gak pake ribet bawa kepala chargernya

Bikers gak perlu repot membawa power bank atau kepala charger, cukup bawa kabel charger lalu colok ke port USBnya dan letakkan HP di laci bagian kanan, anti ribet kan bro?

Baca Juga: Update Harga Vespa Matic Seken Agustus 2020, Harga Mulai Rp 10 Jutaan

Saat riding meski berkapasitas mesin tak terlalu besar, Vespa S 125 i-Get ini punya tarikan yang lincah juga.

Terbukti saat tim Motorplus menembus kemacetan di Bundaran HI, bisa lincah salip sana-sini.

Dibandingkan dengan generasi Vespa S 125 sebelumnya, Vespa S 125 i-Get baru ini dirasa lebih enteng dan nyaman dikendarai nih bro.

Buat yang masih penasaran apa sih bedanya dengan Vespa S 125 sebelumnya dengan New Vespa S 125 ini?

Baca Juga: Bener Gak Sih Motor 2-Tak Itu Paling Bagus Pakai Oli Samping yang Wangi?

Penulis : M Aziz Atthoriq
Editor : Joni Lono Mulia




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular