Naik Haji Pakai Motor, Biker Cimahi Ini Punya Niat Sejak Tahun 2004

Reyhan Firdaus - Kamis, 24 Desember 2020 | 11:15 WIB
instagram.com/papap_ibenk_ngaprak
Bambang Sukmana naik Kawasaki Pulsar 200NS menuju Mekkah

MOTOR Plus-online.com - Naik Haji pakai motor, biker Cimahi ini punya niat sejak tahun 2004.

Bambang Sukmana (44), lagi jadi perhatian banyak bikers dunia terutama di Indonesia.

Soalnya biker asal Cimahi, Jawa Barat ini, bakal menjalankan ibadah Naik Haji dengan perjalanan naik motor.

Ibenk sapaan akrabnya, menceritakan kalau keputusannya ini datang sejak lama.

Baca Juga: Dahsyat, Bikers Pergi Umrah Naik Motor, 14 Ribu Kilo Turing Pakai Yamaha Jupiter MX

Baca Juga: Ini Yamaha NMAX yang Dipakai Turing ke Mekkah, Simak Videonya

Saat dikontak oleh Motorplus-online, Ibenk menceritakan kalau niatnya Naik Haji pakai motor sudah ada sejak tahun 2004.

"Iya, tapi baru benar-benar matang dan berani saat kejadian spesial pas malam-malam, waktu itu tanggal 13 Oktober 2019," buka Ibenk pada Motorplus-online.

Diceritakan kalau saat dirinya sedang buka-buka HP, tiba-tiba di layarnya muncul gambar Ka'bah.

"Langsung saya bulatkan niat, dan mulai cari-cari informasi dan bertanya-tanya dengan senior yang pernah ke Mekkah naik motor," tukas Ibenk.

Baca Juga: Bikin Geger, Yamaha NMAX yang Dibawa Turing Naik Haji Segera Dilelang, Harganya Bikin Melongo

Menggunakan Kawasaki Pulsar 200NS, Ibenk pertama mengurus kelengkapan dokumen berkendara lintas negara.

Contohnya visa dan Carnet De Passage En Douane (CPD) alias paspor kendaraan bermotor.

Tidak hanya itu, Ibenk juga mengurus dan persetujuan tak akan menuntut apa pun saat melewati negara berkonflik.

"Soalnya saya setelah dari Mekkah, mau melewati beberapa negara di Afrika seperti Mesir," ungkap Ibenk.

Baca Juga: Salut, Biker Indonesia Ini Turing Ke Mekkah Naik Yamaha NMAX, Begini Kisahnya

instagram.com/papap_ibenk_ngaprak
Bambang Sukmana naik haji pakai Kawasaki Pulsar 200NS

Perjalanannya sendiri, dimulai dari Medan, Sumatra Utara menuju Malaysia.

"Selanjutnya melewati Thailand, Myanmar, India, Pakistan, Iran, Irak, Uni Emirat Arab, Yordania, Israel dan akhirnya Arab Saudi," sebut pria berusia 44 tahun ini.

Dari perhitungannya, perjalanan berangkat menuju Mekkah ini memakan waktu 5 bulan.

"Lalu pulangnya sekitar 7 bulan, karena sekalian ingin jalan melewati negara-negara di Afrika tadi," lanjut Ibenk.

Baca Juga: Bisa Banget, Berangkat Umrah Pakai Motor, Nih Itung-Itungan Biayanya

Selama perjalanan ini, Ibenk punya dua misi utama selain Naik Haji.

"Yang pertama, saya ingin mendoakan Ibu yang sedang sakit keras selama 8 tahun belakangan," sebut Ibenk.

Lalu Ibenk ingin destinasi wisata di Indonesia selain Bali, terutama yang belum diketahui turis-turis asing.

Untuk itulah, Ibenk sudah menyiapkan fisik dan mental jauh sebelum perjalanan ini.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Papap_Ibenk_Ngaprak (@papap_ibenk_ngaprak)

Perjalanan Ibenk ini, bakal lama karena sedang terjadi pandemi virus COVID-19 di dunia.

"Karena sedang COVID-19, ada kewajiban karantina 14 hari di tiap negara, mudah-mudahan perjalanan ini lancar," harap Ibenk.

Ibenk sendiri mengatakan, dirinya memutuskan pensiun sebagai PNS di Kementerian Pertahanan demi perjalanan ini.

"Doa'kan perjalanan saya lancar ya," tutup Ibenk.

Penasaran ingin membantu Ibenk selama perjalanan, bisa mengontak tim Papap Ibenk di bawah atau melalui akun Instagramnya DISINI.

-Ibu Tety Herawati (Tim Papap Ibenk Ngaprak)

+62 821-3041-5118





KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular