Rayakan Hari Jadi Pertama, Komunitas Happy Max Family, Terbentuk Gara-gara Sering Ngopi Bareng

Fadhliansyah - Rabu, 15 September 2021 | 19:45 WIB
Dok. HMF
Rayakan Hari Jadi yang Pertama, Komunitas Happy Max Family Ternyata Terbentuk Karena Sering Ngopi Bareng

MOTOR Plus-online.com - Rayakan hari jadi yang pertama, komunitas Happy Max Family (HMF) ternyata terbentuk karena sering ngopi bareng.

HMF sendiri adalah komunitas motor yang terdiri dari keluarga MAXI Yamaha.

Para anggotanya yang berjumlah 30 orang memakai motor Yamaha Lexi, Aerox, NMAX dan juga XMAX.

Walaupun jumlah anggotanya terbilang tidak banyak, HMF percaya hal tersebut yang membuat komunitasnya semakin kompak.

"Anggota belum banyak masih sekitar 30 orang, sedikit gak apa-apa yang penting kompak. Soalnya kita punya slogan 'Happy Enjoy'," ujar Eddy Yulianto, salah satu member HMF kepada MOTOR Plus-online.com beberapa waktu lalu.

Acara perayaan ultah HMF yang pertama ini pun terbilang santai di Kedai Kopi Niate, yang berlokasi di Ciputat, Tangerang Selatan.

Dok. HMF
Komunitas Happy Max Family berulang tahun yang pertama

"Deklarasi Happy Max Family ini dilakukan pada tanggal 9 September 2020," tambah pria yang akrab disapa Edoy ini.

Bicara soal awal terbentuknya HMF, Eddy pun menceritakan bahwa semuanya berawal dari sering ngopi bareng.

Baca Juga: Keren, LA 32 Riders Kasih Bantuan Modal Buat Dorong Pengembangan UMKM

Dok. HMF
Ultah Happy Max Family dihadiri undangan dari komunitas motor lain

"Terbentuk dari sekelompok teman-teman yang suka kongkow bareng di kedai kopi, atau istilah kerennya kalau di club motor itu 'kopsan' alias kopi santai," buka pria ramah ini.

"Dari sering ngopi bareng, bercanda ria, cerita tentang pengalaman hidup masing-masing dan kebetulan saat itu sampai akhirnya terbentuklah komunitas motor ini," ujarnya.

Komunitas motor yang kebanyakan membernya sudah berusia 50 tahun ke atas ini sudah punya struktur pengurus yang terbilang lengkap lho.

Mulai dari Penasehat, Ketua Umum, Sekretaris, sampai berbagai macam divisi seperti Divisi Olah Raga dan Divisi Turing juga sudah ada.

Keren, semoga makin kompak nih HMF!

Penulis : Fadhliansyah
Editor : Joni Lono Mulia




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular