Jelang MotoGP Indonesia 2022 Di Sirkuit Mandalika, ITDC Rombak Direksi MGPA

Indra Fikri - Minggu, 23 Januari 2022 | 14:30 WIB
ITDC
Jelang MotoGP Indonesia 2022 di sirkuit Mandalika, Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC) rombak direksi Mandalika Grand Prix Association (MGPA).

MotoGP Indonesia 2022 adalah event otomotif roda dua terbesar dunia yang lebih menantang dibandingkan event balap FIM MOTUL Superbike World Championship (WSBK) yang berlangsung November tahun lalu," kata Direktur Utama ITDC, Abdulbar M. Mansoer.

"Oleh karena itu, guna memastikan persiapan berjalan baik dan penyelenggaraan berjalan sukses, ITDC sebagai induk perusahaan MGPA, memandang perlu melakukan penguatan organisasi MGPA dengan melakukan perubahan susunan pengurus,” sambungnya.

“Saat ini secara resmi kami telah menetapkan susunan pengurus MGPA yang baru. Susunan pengurus baru ini dipimpin oleh Bapak Priandhi Satria yang memiliki pengalaman dan pemahaman yang luas dalam bidang balap, baik dari segi bisnis, pengorganisasian maupun penyiapan fasilitas fisik," tambah Abdulbar.

"Dengan susunan pengurus MGPA yang baru, kami optimistis persiapan dan penyelenggaraan seluruh event-event balap di tahun 2022 ini bisa berjalan dengan lebih baik dan matang,” ungkapnya.

“Kami mengucapkan apresiasi setinggi-tingginya kepada direksi lama yang telah berhasil menyelenggarakan WSBK 2021 yang merupakan event balap motor kelas dunia pertama yang berlangsung di Indonesia sejak 1997 di Sirkuit Sentul," ucap Abdulbar.

"Kami berharap jajaran pengurus baru MGPA dapat meneruskan prestasi ini dan bahkan memberikan yang lebih bagus lagi," harapnya.

"Mari kita jadikan momen ini sebagai tonggak untuk mengharumkan nama Indonesia di kancah balap motor dunia,” tutup Abdulbar..

Baca Juga: Terungkap, Ini Tujuan Gubernur Jawa Timur Datangi Mario Aji Saat Latihan di Sirkuit Mandalika

Penulis : Indra Fikri
Editor : Joni Lono Mulia




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular