Hasil FP2 Moto3 Qatar 2022, Segini Posisi Pembalap Indonesia Mario Suryo Aji

Yuka Samudera - Jumat, 4 Maret 2022 | 21:14 WIB
MotoGP.com
Hasil FP2 Moto3 Qatar 2022, segini posisi akhir pembalap Indonesia Mario Suryo Aji.

MOTOR Plus-Online.com - Hasil FP2 Moto3 Qatar 2022, segini posisi akhir pembalap Indonesia Mario Suryo Aji.

Sesi FP2 Moto3 Qatar 2022 akhirnya digelar setelah sesi FP1 di hari Jumat, (4/3/2022).

Cuaca cerah dan berawan menemani para pembalap Moto3 di Sirkuit Losail, Qatar.

Para pembalap Moto3 kembali berusaha menampilkan aksi terbaiknya demi hasil catatan waktu terbaik.

Termasuk pembalap asal Indonesia, Mario Suryo Aji yang menjalani debut pertamanya di Moto3 2022 musim ini.

Pada sesi FP1 sebelumnya, Mario Aji masih belum menampilkan hasil yang maksimal.

Pembalap muda ini masih berada di posisi ke-24 dengan catatan waktu 2 menit 8,748 detik.

Untuk sesi FP2, Mario Aji tampak berjuang keras dari posisi bawah.

Baca Juga: Hasil FP1 Moto3 Qatar 2022, Pembalap Indonesia Mario Suryo Aji Raih Hasil Segini

Ia terlihat berada di posisi ke-18 saat awal-awal sesi FP2.

Namun pertengahan FP2 posisinya kembali merosot ke-20.

Hingga akhir sesi FP2, Mario Aji mampu meraih posisi ke-23, naik satu peringkat dari sesi FP1.

Ia mencatatkan torehan waktu 2 menit 7,149 detik.

Pada sesi FP2 Moto3 2022, pembalap Izan Guevara (GASGAS Aspar Team) menjadi yang tercepat dengan catatan waktu 2 menit 4,920 detik.

Di posisi ke-2 tercepat diduduki oleh pembalap John McPhee (Sterilgarda Max Racing Team) dengan waktu 2 menit 5,344 detik.

Pada posisi ke-3 berhasil diamankan pembalap Dennis Fogia (Leopard Racing) dengan torehan waktu 2 menit 5,713 detik.

Berikut hasil lengkap FP2 Moto3 Qatar 2022 dikutip dari unggahan Twitter @MotoGP:





KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular