Kesulitan Impor, Moge Ganteng Kawasaki Z650RS Batal Masuk Indonesia

Aditya Prathama - Senin, 13 Juni 2022 | 18:15 WIB
Kawasaki
Kawasaki Z650RS 2022

Sekilas mengenai Kawasaki Z650RS meluncur perdana secara global pada September 2021.

Sesuai namanya skema desainnya serupa sang kakak yaitu Kawasaki Z900RS yang diperkenalkan pada 2018.

Kawasaki Z650RS memiliki gaya yang terinspirasi dari Kawasaki Z650-B1 model lawas.

Kawasaki Z650RS sendiri dibekali mesin parallel twin 650 cc DOHC berpendingin air, mesin tersebut diklaim memiliki tenaga 67,3 dk pada 8.000 rpm dan torsi 64 Nm pada 6.700 rpm.

Seperti saudaranya yaitu Kawasaki Z650 dan Kawasaki Ninja 650, suspensi depan memakai ukuran diameter 41 mm teleskopik sedangkan shock belakang merek Kawasaki sendiri yang bisa disetel sesuai keinginan.

Pengereman depan pakai kaliper dua piston ganda yang menggigit cakram diameter 300 mm. Rem depan dan belakang diatur ABS dual channel besutan Bosch.

Salah satu ciri khasnya ialah lampu bulat di bagian depan, tangki minimalis dan sentuhan buntut duck tail yang manis.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Impor Sulit, Kawasaki Z650RS Tidak Masuk Indonesia"

Source : Kompas.com
Penulis : Aditya Prathama
Editor : Aong




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular