Gaji ke-13 Besok Cair, Saldo ATM Bikers yang Bekerja Sebagai ASN Mendadak Nambah

Ahmad Ridho - Kamis, 30 Juni 2022 | 20:45 WIB
Tribunnews.com
Asyik gaji ke-13 besok cair hari Jum'at (1/7/2022), bikers yang bekerja sebagai ASN siap-siap cek saldo ATM.

OTOR Plus-online.com - Gaji ke-13 besok cair, saldo ATM bikers yang bekerja sebagai ASN mendadak nambah.

Hore besok gaji ke-13 akan cair, bikers yang bekerja sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN) kegirangan.

Saldo ATM mendadak nambah karena pemerintah sudah mengumumkan kalau gaji ke-13 akan cair besok.

Gaji ke-13 ini bisa dipakai untuk servis motor, membeli aksesoris motor atau untuk keperluan lainnya.

Pemerintah melalui Kementerian Keuangan memastikan gaji ke-13 para aparatur sipil negara (ASN) akan cair atau disalurkan mulai besok, Jumat (1/7/2022).

Direktur Pelaksanaan Anggaran Direktorat Jenderal Perbendaharaan Kementerian Keuangan Tri Budhianto mengatakan, bagi instansi pemerintah pusat maupun daerah yang telah mengirimkan surat perintah pembayaran gaji ke-13 akan dipastikan cair.

"Secara prinsip gaji ke-13 akan dicairkan mulai besok. Jadi, yang sudah mengajukan (surat perintah pembayaran) akan dibayarkan mulai besok," kata Tri kepada Kompas.com, Kamis (30/6/2022).

Kemudian, bagi instansi yang belum menyerahkan surat perintah pembayaran tersebut maka tetap akan menerima penyaluran gaji ke-13.

Baca Juga: Berapa Gaji Per Bulan yang Diterima Menteri Agraria dan Tata Ruang Hadi Tjahjanto, Cuma Setara Satu Motor Honda BeAT

"Bagi yang belum dan diajukan setelah tanggal 1 (Juli), tetap akan dibayarkan gaji ke-13," ucapnya.

Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular

Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.