Pesepeda Jakarta Makin Aman Dishub Berencana Pasang ETLE Untuk Pantau Pemotor Nakal

Aditya Prathama - Selasa, 27 September 2022 | 15:15 WIB
Dok. Pemprov DKI Jakarta
Dishub berencana pasang ETLE untuk pemotor nakal yang lewat jalur sepeda

MOTOR Plus-Online.com - Pesepeda di Jakarta akan makin aman Dishub berencana pasang ETLE atau tilang elektronik untuk pantau pemotor nakal.

Beberapa pemotor di Jakarta memiliki kebiasaan buruk saat berkendara di jalanan.

Salah satunya, mereka gemar menerobos jalur sepeda yang disiapkan khusus untuk para pesepeda.

Jika ada pespeda yang melintas, mereka harus berbagi jalan khusus dengan pemotor yang melintas.

Tentunya hal tersebut dapat membahayakan keduanya.

Pemotor yang didapati melanggar aturan tersebut akan mendapatkan tilang dari pihak berwajib.

Kali ini Dishub DKI Jakarta memiliki rencana menerapkan ETLE untuk para pemotor nakal tersebut.

Dikutip dari kompas.com, Dishub DKI Jakarta berencana membuat aturan di jalur sepeda dengan menggunakan ETLE atau tilang elektronik.

Baca Juga: BPKB Akan Diganti Jadi Elektronik, STNK Mati 5 Tahun Data Dihapus Motor Cuma Jadi Pajangan di Rumah

Kendati jalur sepeda telah dibuat khusus, masih banyak pengendara motor yang menggunakan fasilitas tersebut.

Pemerhati masalah transportasi dan Hukum Budiyanto mengatakan jika pelanggaran pengendara motor yang menerobos jalur sepeda atau sebaliknya relatif cukup tinggi di Indonesia.

“Pelanggaran ini sebagai salah satu indikator kurangnya disiplin pengguna motor atau sebaliknya. Pelanggaran tersebut hampir terjadi setiap saat selama 24 jam sehingga tidak mungkin diawasi oleh petugas selama 1 x 24 dengan cara-cara konvensional,” kata Budiyanto kepada Kompas.com, Selasa (26/9/2022).

Maka dari itu adanya rencana penegakan hukum dengan sistem ETLE di lajur sepeda diharapkan bisa sangat efektif.

Keberadaan CCTV ETLE di jalur sepeda akan membuat motor berpikir dua kali untuk melakukan pelanggaran.

“Dampak dari deterrence effect ini para pengendara sepeda motor menjadi biasa untuk menggunakan lajur pada peruntukannya tidak menggunakan lajur sepeda. Dan secara bertahap akan membangun kultur budaya tertib berlalu lintas,” kata Budiyanto.

Sebelum aturan ini akan dilaksanakan secara resmi, perlu ada ruang waktu yang cukup untuk sosialisasi dan edukasi sehingga masyarakat paham dan mengerti untuk disiplin dan patuh dalam mematuhi aturan.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "ETLE di Jalur Sepeda Siap Jerat Pengendara Motor yang Hobi Terobos"

Source : Kompas.com
Penulis : Aditya Prathama
Editor : Ahmad Ridho




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular