Lekas Ajukan Bank BRI Bagi-bagi Modal Usaha Rp 500 Juta, Usaha Bengkel Motor Makin Lancar

Ahmad Ridho - Jumat, 7 Oktober 2022 | 19:00 WIB
Dok BRI
Kredit Usaha Rakyat (KUR) atau bantuan modal usaha disalurkan Bank Rakyat Indonesia (BRI) sampai Rp 500 juta.

MOTOR Plus-online.com - Siapkan KTP, KK dan Surat Izin Usaha Bank BRI salurkan modal usaha sampai Rp 500 Juta.

Ada kabar bagus untuk para pemilik usaha karena Bank BRI kembali salurkan bantuan modal usaha.

Pemilik usaha bengkel motor makin lancar dengan pemberian bantuan modal usaha sampai Rp 500 juta.

Bantuan modal usaha sampai Rp 500 juta ini merupakan Kredit Usaha Rakyat (KUR) yang diberikan Bank BRI.

Kredit Usaha Rakyat atau KUR adalah program kredit bersubsidi pemerintah dengan bunga yang rendah untuk UMKM atau usaha yang feasible tapi belum bankable.

Salah satu bank yang memfasilitasi KUR adalah KUR BRI.

PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk memberikan plafond KUR BRI sebesar Rp 25 juta sampai Rp 500 juta tergantung pada jenis KUR BRI.

BRI menawarkan bunga KUR sebesar 6 persen dengan jangka waktu pelunasan atau tenor 3-5 tahun tergantung kelompok KUR BRI.

Baca Juga: Modal Usaha Rp 100 Juta Dibagikan BRI Tahun Ini, Siapkan KTP, KK dan Surat Izin Usaha

Dikutip dari laman kur.ekon.go.id, sektor-sektor usaha yang dapat dibiayai oleh KUR adalah pertanian, perikanan, industri pengolahan, perdagangan, jasa-jasa, pembiayaan calon TKI di luar negeri, dan pembiayaan calon pekerja magang di luar negeri.

Lalu, apa saja syarat dan ketentuan pengajuan KUR BRI terbaru berdasarkan jenis kelompok KUR BRI?

Dalam KUR BRI terdapat 3 jenis peminjam yaitu KUR Mikro Bank BRI, KUR Kecil Bank BRI, dan KUR Tenaga Kerja Indonesia (TKI) BRI.

Masing-masing kelompok KUR BRI memiliki syarat dan maksimum pinjamanan.

Dikutip dari laman bri.co.id, berikut syarat dan ketentuan pengajuan KUR BRI berdasarkan jenis KUR BRI adalah:

1. KUR Mikro Bank BRI

Jenis KUR BRI ini adalah kredit modal kerja dan atau investasi dengan plafond kredit sampai dengan Rp 50 juta per debitur.

KUR BRI Mikro ini terbagi menjadi dua jenis pinjaman, yaitu kredit modal kerja dengan maksimum masa pinjaman 3 tahun dan kredit investasi dengan maksimum masa pinjaman 5 tahun.

Adapun suku bunga dari KUR BRI Mikro ini sebesar 6 persen efektif per tahun.

Baca Juga: Hari Ini Terakhir Lekas Ajukan Pinjaman Tanpa Jaminan BRI Rp 50 Juta, Punya Usaha Minimal 6 Bulan

Selain itu, debitur juga tidak dikenakan biaya administrasi dan provisi.

Persyaratan calon debitur KUR BRI Mikro:

Individu atau perorangan yang melakukan usaha produktif dan layak.

Telah melakukan usaha secara aktif minimal 6 bulan.

Tidak sedang menerima kredit dari perbankan kecuali kredit konsumtif seperti Kredit Pemilikan Rumah (KPR), Kredit Kendaraan Bermotor (KKB), dan kartu kredit.

Melengkapi persyaratan administrasi seperti KTP, Kartu Keluarga (KK), dan surat izin usaha.

2. KUR Kecil Bank BRI

KUR Kecil BRI adalah kredit modal kerja dan atau investasi kepada debitur yang memiliki usaha produktif dan kayak dengan plafond pinjaman lebih dari Rp 50 juta sampai Rp 500 juta per debitur.

KUR BRI Kecil ini terbagi menjadi dua jenis pinjaman, yaitu kredit modal kerja dengan maksimum masa pinjaman 4 tahun dan kredit investasi dengan maksimum masa pinjaman 5 tahun.

Baca Juga: Mau Uang Rp 50 Juta dari BRI Buruan Ajukan Pinjaman Tanpa Jaminan, Syaratnya Mudah

Adapun suku bunga dari KUR BRI Kecil ini sebesar 6 persen efektif per tahun. Selain itu, agunan sesuai dengan peraturan bank.

Persyaratan calon debitur KUR BRI Kecil:

Mempunyai usaha produktif dan layak.

Tidak sedang menerima kredit dari perbankan kecuali kredit konsumtif seperti KPR, KKB, dan, kartu kredit.

Telah melakukan usaha secara aktif minimal 6 bulan.

Memiliki Surat Izin Usaha Mikro dan Kecil (IUMK) atau surat izin usaha lainnya yang dapat dipersamakan.

3. KUR TKI Bank BRI

KUR TKI BRI adalah pinjaman yang diberikan untuk membiayai keberangkatan calon TKI ke negara penempatan dengan plafond Rp 25 juta per debitur atau berdasarkan ketentuan yang ditetapkan pemerintah.

TKI yang dapat menajukan KUR BRI TKI hanya untuk penempatan di Singapura, Hong Kong, Taiwan, Brunei, Jepang, Korea Selatan, dan Malaysia.

Baca Juga: Bantuan Pemerintah Berupa Uang Rp 100 Juta Bakal Dibagikan, Siapin KTP dan Lakukan Ini

Adapun suku bunga dari KUR BRI TKI ini sebesar 6 persen efektif per tahun dan maksimum masa pinjaman 3 tahun atau berdasarkan pada kontrak kerja.

Untuk mengajukan KUR BRI ini debitur akan dibebaskan dari pembayaran biaya administrasi dan provisi.

Persyaratan calon debitur KUR BRI TKI:

Individu atau perorangan calon TKI yang akan berangkat bekerja ke negara penempatan.

Persyaratan administrasi:

Melengkapi persyaratan administrasi seperti KTP, Kartu Keluarga, perjanjian kerja dengan pengguna jasa, perjanjian penempatan, passpor, visa, dan persyaratan lainnya sesuai ketentuan.

Demikian rincian bunga KUR BRI, besaran plafond pinjaman, dan tenor berdasarkan jenis KUR BRI.

Pada Bank BRI jenis-jenis KUR adalah KUR Kecil Bank BRI, dan KUR TKI BRI.

Sumber: https://money.kompas.com/read/2022/10/03/134100126/bunga-6-persen-ini-syarat-dan-ketentuan-pengajuan-kur-bri?page=all

Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular