Francesco Bagnaia Crash, Fabio Quartararo Melempem di Kualifikasi MotoGP Malaysia 2022

Erwan Hartawan - Sabtu, 22 Oktober 2022 | 14:56 WIB
Dok MotoGP
Francesco Bagnaia crash pada Q2 MotoGP Malaysia 2022

MOTOR Plus-Online.com - Hasil Kualifikasi MotoGP Malaysia 2022, Francesco Bagnaia mengalami crash, Fabio Quartararo malah melempem

Kualifikasi MotoGP Malaysia digelar hari ini Sabtu (22/10/2022) di Sirkuit Sepang.

Sesi kualifikasi MotoGP Malaysia 2022 sebagai penentu pole position, di mana pembalap bisa start balapan terdepan pada Minggu (23/10/2022).

Adapun kualifikasi MotoGP Malaysia 2022 terbagi dalam dua sesi, yaitu pertama (Q1) dan kedua (Q2).

Dua pembalap MotoGP pun berhak menuju Q2 MotoGP Malaysia 2022 setelah bersaing di Q1.

Alex Marquez mengalami crash didetik-detik akhir Q1.

Hal serupa juga menimpa Jack Miller yang ikut mengalami crash.

Alhasil Francesco Bagnaia dan Marc Marquez menjadi dua pembalap yang lolos Q2.

Baca Juga: Halangi Francesco Bagnaia dan Marc Marquez, Franco Morbidelli Diganjar Penalti di MotoGP Malaysia 2022

Jack Miller sebenarnya nyaris lolos ke Q2, namun ia mengalami crash.

Lolosnya Francesco Bagnaia tentu menambah seru jalannya Q2.

Pasalnya Francesco Bagnaia dan Fabio Quartararo kini bersitegang dalam perebutan juara dunia MotoGP 2022.

Berikut hasil Q1 MotoGP Malaysia 2022.

MotoGP.com
Hasil Q1 MotoGP Malaysia 2022

Dilanjutkan dengan Q2 MotoGP Australia 2022 yang berlangsung selama 15 menit, Jorge Martin memimpin jalannya Q2.

5 Menit Akhir Jorge Marin masih mendominasi.

Enea Bastianini menempel diposisi kedua.

Sementara Francesco Bagnaia malah mengalami crash pada tikungan kedua.

Sementara Fabio Quartararo masih berada di posisi ke-11.

Baca Juga: Morbidelli Acak-Acak FP3 MotoGP Malaysia 2022, Bagnaia dan Marquez Frustasi Jadi Korban

Crash juga dialami Aleix Espargaro.

Hingga akhir Q2, Jorge Martin berhasil merebut pol position.

Posisi kedua diamankan Enea Bastianini dan posisi ketiga diraih Marc Marquez.

Francesco Bagnaia berada diposisi 9 dan Fabio Quartararo berada di posisi 12.

Berikut hasil Q2 MotoGP Malaysia 2022.

MotoGP.com
Hasil Q2 MotoGP Malaysia 2022

Penulis : Erwan Hartawan
Editor : Erwan Hartawan




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular