Video Pemotor Honda BeAT Bawa Anak Sakit Distop Polisi, Endingnya Bikin Netizen Salut

Galih Setiadi - Rabu, 9 November 2022 | 12:10 WIB
Kolase Instagram.com/lantassukoharjo
Pemotor Honda BeAT bawa anak sakit distop polisi, endingnya bikin netizen angkat jempol alias salut.

MOTOR Plus-online.com - Viral di media sosial, pemotor Honda BeAT bawa anak sakit diberhentikan atau distop polisi, endingnya bikin netizen angkat jempol alias salut.

Aksi seorang pengendara motor alias pemotor Honda berboncengan lagi menjadi sorotan.

Soalnya, pemotor Honda BeAT tersebut membawa anak sakit dan tiba-tiba diberhentikan polisi.

Aksi pemotor tersebut terekam kamera, dan videonya menjadi viral di media sosial.

Seperti pada video yang diposting akun Instagram @lantassukoharjo.

Adapun polisi dari Satuan Lalu Lintas atau Satlantas Polres Sukoharjo.

"Personel Sat Lantas Sukoharjo ketika patroli pagi hari, menjumpai pengendara membawa anak sakit, setelah dihentikan ternyata warga Malangan Bulu, hendak membawa anak yang patah tulang punggung karena laka dengan truck, menuju RS Moewardi Surakarta untuk perawatan, dengan sigap personel Satlantas menawarkan mengantar menggunakan mobil patroli Sat Lantas Sukoharjo sampai ke RS Moewardi Surakarta.

Terimakasih orang baik" tulis akun tersebut.

Baca Juga: Video Pemotor Honda BeAT Berhenti di Tengah Jalan, Netizen: Mantap Emak-emak Blokade Jalan

Netizen yang melihat video itu langsung memberikan pujian ke polisi itu.

"Alhamdullilah ..masih ada petugas yg baik, sehat selalu org baik," kata akun @athariokurniawan.

"Terima kasih polisi baik,terus berbuat baik wlo pun citra polisi sdg dirusak oleh para oknum.aku yakin instansi kepolisian kedepan semakin membaik," komentar akun @joefinco23.

Tonton video di bawah atau klik LINK INI.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Lantas Sukoharjo (@lantassukoharjo)

Kapolres Sukoharjo Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Wahyu Nugroho Setyawan membenarkan bahwa personel polantas yang ada di dalam video tersebut adalah anggotanya.

Polisi itu mendapatkan pemotor Honda BeAT membawa anak sakit itu di Jalan Bulakrejo-Telukan, Sukoharjo, pada Senin (7/11/2022) pagi.

"Iya betul, itu anggota kita sedang patroli lalu lintas, kemudian di sekitar Bulakrejo-Telukan menemukan pengendara sepeda motor yang memboncengkan anaknya," ujarnya dikutip dari Kompas.com.

Dua personelnya, yakni Inspektur Polisi Satu (Iptu) Wuri dan Brigadir Polisi Kepala (Bripka) Rangga, kemudian menghentikan dan bertanya kepada pemotor tersebut.

Baca Juga: Video Pemotor Honda BeAT Terjepit Palang Pintu Kereta Api di Karawang, Ini Kata KAI

"Ditanyakan sedang apa, rupanya sedang sakit, patah kakinya," lanjut Wahyu.

Anak tersebut hendak dibawa ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr Moewardi, Solo.

Anggotanya pun lantas menawarkan bantuan untuk mengantarkan hingga ke rumah sakit menggunakan mobil patroli.

"Dan diantarkan oleh anggota yang patroli tersebut ke rumah sakit," ucapnya.

"Itu terus kita dorong anggota kita untuk bisa membantu masyarakat sambil melaksanakan patroli kamtibmas," tandasnya.


Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Viral, Video Polantas Polres Sukoharjo Hentikan Pengendara Motor Bawa Anak Sakit, Apa yang Terjadi?"

Source : Kompas.com,instagram.com
Penulis : Galih Setiadi
Editor : Ahmad Ridho




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular