Yamaha Fazzio Hybrid-Connected Jadi Motorcycle Of The Year di GridOto Award 2022

Yuka S. - Jumat, 25 November 2022 | 18:40 WIB
Dok. GridOto.com
Yamaha Fazzio terpilih jadi Motorcycle of The Year di GridOto Award 2022

MOTOR Plus-Online.com - Mantap, Yamaha Fazzio Hybrid-Connected sukses raih Motorcycle Of The Year di GridOto Award 2022!

Penghargaan otomotif bergengsi GridOto Award 2022 kembali digelar tahun ini.

Pada hari ini, Jumat (25/11/2022), GridOto Award 2022 ditayangkan secara online lewat channel Youtube GridOto, OTOMOTIF TV serta Kompas TV.

Beberapa motor dan mobil berhasil meraih gelar juara di beberapa kategori yang ada di GridOto Award 2022.

Membawa tema 'Best Value, Smart Choice', GridOto Award 2022 mengajak seluruh pembaca serta stakeholder di bidang otomotif untuk memilih produk terbaik yang sesuai dengan kebutuhan dan perkembangan teknologi.

“Suksesnya Indonesia melewati masa pandemi Covid dalam 2 tahun terakhir membuat ekonomi berputar kembali dan tentunya kepada industri otomotif yang mulai bergeliat dengan munculnya desain serta model baru yang ditawarkan ke masyarakat," ujar Billy Riestianto, Editor in Chief GridOto.com.

"Hal ini kami pandang sebuah hal positif untuk menyelenggarakan GridOto Award 2022 sebagai apresiasi terhadap industri otomotif dan stake holder yang ada di dalamnya" sambungnya.

GridOto Award 2022 akan menampilkan total 80 penghargaan, terdiri atas 19 penghargaan untuk motor dan 18 penghargaan mobil.

Baca Juga: Daftar Motor Pemenang GridOto Award 2022, Motor Brother yang Mana?

Salah satu kategori yang paling bergengsi adalah Motorcycle Of The Year GridOto Award 2022.

Motor matic retro modern dari Yamaha yaitu Yamaha Fazzio Hybrid-Connected berhasil menyabet gelar Motorcycle Of The Year 2022 di GridOto Award 2022.

Hasil penilaian diadakan pada periode penjurian yang dilakukan selama satu tahun, mulai Desember 2021 hingga Oktober 2022,

Penjurian tersebut dilakukan oleh test driver dan test rider GridOto.com.

Yamaha Fazzio Hybrid-Connected menggendong mesin 125 cc, 1-silinder, SOHC.

Motor Plus/ Reyhan Firdaus
Yamaha Fazzio

Mesin itu juga mampu menghasilkan tenaga 8,3 dk di 6.500 rpm dan torsi 10,6 Nm di 4.500 rpm.

Salah satu nilai jual yang menjadi perhatian yakni teknologi Yamaha Blue Core Hybrid.

Teknologi tersebut diklaim mampu membuat motor memiliki dua sumber tenaga yang saling bersinergi.

Baca Juga: Yamaha Sukses Borong 10 Piala di GridOto Award 2021, Simak Nih Daftar Pemenangnya!

Di antaranya adalah tenaga yang dihasilkan dari mesin serta tenaga yang berasal dari Electric Power Assist Start.

Electric Power Assist Start ini menggunakan baterai untuk membantu mesin konvensional dengan memberi tenaga tambahan di tiga detik tarikan pertama.

Kemudian baterai akan kembali terisi ketika motor digunakan berjalan dari putaran mesin.

Hasilnya Electric Power Assist Start membuat akselerasi awal lebih bertenaga dan halus khususnya ketika membawa penumpang, barang, dan jalan menanjak.

Ada pula fitur konektivitas khas Yamaha yaitu Yamaha Y-Connect.

Selain Yamaha Fazzio, berikut daftar pemenang motor pada GridOto 2022.

Kategori Pemenang

Cub 110-150 cc - Yamaha MX King 150
Small Automatic Scooter 110-125 cc - All New Honda BeAT
Medium Automatic Scooter 110-125 cc - New Honda Vario 125
Medium Automatic Scooter 150-160 cc - All New Honda Vario 160
Large Automatic Scooter 150 - 180 cc - New Honda ADV 160
Retro Automatic Scooter 110-125 cc - Yamaha Fazzio Hybrid-Connected
Retro Automatic Scooter 150-200 cc - Vespa GTS Super 160 i-get
Automatic Scooter 250 cc - New Honda Forza 250
Sport Naked 150 cc - Honda CB150X
Sport Full Fairing 150 cc - Yamaha R15M Connected-ABS
Sport Naked 200-250 cc - New KTM Duke 250
Sport Full Fairing 250 cc - Kawasaki Ninja ZX-25RR
Sport Cruiser 250 cc - Benelli Petagonian Eagle EFI
Sport Retro 150-250 cc - Yamaha XSR 155
Sport Dual Purpose 150 - Yamaha WR 155R
Sport Dual Purpose 200-250 cc - New Kawasaki KLX230 SE
Sport Adventure 250 cc - KTM 250 Adventure
Electric Motorcycle Scooter - Alva One
Motorcycle Of The Year - Yamaha Fazzio Hybrid-Connected

Penulis : Yuka S.
Editor : Ahmad Ridho




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular