Ramai Motor Matic Yamaha NMAX Pelat Merah Dipakai ke Sekolah, Bupati Sragen Buka Suara

Albi Arangga - Kamis, 15 Desember 2022 | 09:45 WIB
Istimewa
Motor matic Yamaha NMAX pelat merah dipakai anak SMA untuk sekolah/

"Motor itu untuk keperluan dinas, kalau motor anaknya rusak silakan diantar menggunakan motor itu. Tidak dilepaskan begitu saja, ada yang namanya etika."

"Setelah viral ini saya rasa sudah menjadi sanksi sosial kepada yang bersangkutan, jejak digital tidak akan hilang, itu lebih dari sekedar ditegur Bupati," katanya.

Untuk kendaraan dinas motor matic Yamaha NMAX, Pemkab Sragen menggelontorkan dana nyaris diangka Rp 6 miliar. Motor dinas itu harganya Rp 31.150.000 per unit.

Bupati mengatakan kendaraan dinas untuk Kades dan lurah itu diberikan karena motor dinas lama sudah tidak layak. Bahkan nilai asetnya sudah habis.

Yuni mengaku, Pemkab Sragen ingin memberikan kendaraan dinas itu tahun lalu, karena anggaran terpotong untuk penanganan Covid-19 baru tahun ini bisa terealisasi.

Artikel ini telah tayang di TribunJateng.com dengan judul Usai Dilantik Kades Diberi Kendaraan N-max Merah, Bupati Sragen Tegaskan untuk Keperluan Dinas

Source : TribunJateng.com
Penulis : Albi Arangga
Editor : Indra GT




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular