Lawan Baru NMAX dan PCX 160 Dari Thailand Mesin SYM Dijual Rp 33 Jutaan

Yuka Samudera - Jumat, 9 Juni 2023 | 07:45 WIB
GPX
Muncul motor matic baru lawan Yamaha NMAX dan Honda PCX 160 asal Thailand. Pakai mesin SYM, harga Rp 33 jutaan nih!

Dari segi tenaga, GPX Drone 4 Valves 2023 menggunakan blok mesin 4 katup satu silinder, kapasitas silinder 149,6cc, dan berpendingin cairan.

GPX Drone 4 Valves 2023 dilengkapi dengan rem cakram tunggal dengan diameter depan dan belakang masing-masing 260mm dan 220mm.

Rem ini pun memiliki sistem CBS untuk mendukung penghentian yang aman.

GPX
Bodi samping GPX Drone 4 Valves 2023.

Suspensi depannya bertipe teleskopik dan di belakang sokbreker ganda dengan tingkat penyetelan.

Fitur-fitur lainnya seperti layar instrumen LCD, port USB charging, Keyless System, serta bagasi luas yang bisa memuat helm full face.

Soal harga, GPX Drone 4 Valves 2023 ini dibanderol mulai dari 77.500 Baht atau sekitar Rp 33 jutaan.

Harganya mirip-mirip dengan Yamaha NMAX dan Honda PCX 160 di tanah air ya?

GPX
GPX Drone 4 Valves 2023

Baca Juga: Motor Matic Baru Yamaha 125 cc Bodi Elegan Punya Dash Cam Harga Mirip NMAX

Kira-kira kalau GPX Drone 4 Valves 2023 ini dijual di Indonesia, bakal bisa bersaing dengan Yamaha NMAX atau Honda PCX 160 enggak bro?


Penulis : Yuka Samudera
Editor : Aong




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular