Mobil Baru Mitsubishi Kerjasama Dengan Yamaha Bawa Nama Saudaranya Aerox

Didit Abdillah - Minggu, 23 Juli 2023 | 14:00 WIB
Dok. Kompas.com
Mitsubishi XFC Concept yang digadang-gadang dengan nama X-Force, sama seperti Yamaha karena juga ada unsur kerjasama.

MOTOR Plus-Online.com - Mitsubishi dikabarkan akan segera meluncurkan mobil SUV terbarunya pada bulan Agustus mendatang. 

Pada beberapa teaser yang dikenalkan oleh PT Mitsubihsi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) ada beberapa fitur pada mobil baru tersebut. 

Termasuk ada unsur kerjasama dengan Yamaha. 

Eits, tetapi bukan dengan Yamaha Motor ya, tetapi pada Yamaha Music karena secara global Mitsubishi bekerjasama dengan Yamaha sebagai penyuplai audio. 

Mobil yang menggunakan audio dari Yamaha sudah terlihat pada mobil XFC Concept yang diperkenalkan beberapa waktu lalu. 

MMKSI
Audio Yamaha yang terpasang pada Mitsubishi XForce

"Kami mengembangkan Dynamic Sound Yamaha Premium dengan perhatian khusus pada kualitas suara terbaik," ujar Masahiro Ito, Chief Product Specialist Mitsubishi Motors

"Sehingga pada saat masuk ke dalam mobil ini, konsumen dapat menikmati pengalaman berkendara yang menyenangkan," ujar Ito dalam keterangan resmi dari MMKSI. 

Nama Mitsubishi XForce ini juga cukup unik, selain bekerjasama dengan sisi audio, juga ternyata seperti nama motor Yamaha. 

Yamaha X-Force 155 cc merupakan motor skutik yang merupakan sepupu jauh dari Yamaha Aerox

Baca Juga: Ngeri Banget Pemotor di Semarang Kena Benang Layangan Baju Robek Hingga Tembus ke Kulit

Secara bentuk desain lampu cukup mirip dengan Yamaha Aerox, tetapi memiliki stang yang tinggi atau fat bar seperti Yamaha NMAX. 

Bedanya dengan NMAX dan Aerox, Yamaha X-Force memiliki dek rata, seperti Yamaha Lexi atau kompetitornya, Honda Vario 160. 

Yamaha Motor Japan
Tampilan Yamaha X-Force 2022 punya desain sangar

Hanya saja Yamaha X-Force tidak akan dijual di Indonesia dan hanya diperuntukan untuk pasar Jepang saja. 

Lucu juga kalau ada di Indonesia, ada mobil XForce dan motor X-Force, seperti mobil Supra dan motor Supra ya.  He He He. 

Baca Juga: Ala Motor Valentino Rossi, Modifikasi Motor Yamaha Aerox Daily Racing Kaki-Kaki Istimewa

Source : MMKSI
Penulis : Didit Abdillah
Editor : Aong




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular