Cuma Rp 15 Ribu Tambal Ban Tubeless yang Bocor Enggak Pakai Repot, Awas Ada Batasnya Bro

Galih Setiadi - Selasa, 25 Juli 2023 | 17:05 WIB
Dok. MOTOR Plus
Ilustrasi tambal ban tubeless yang bocor.

"Tergantung sih, kalau tubeless kan cari lubang dengan air dan tinggal colok, sedangkan yang ada ban dalam dibakar dulu. Mungkin kalau tubeless 10 sampai 15 menit beres, kalau yang ban dalam 30 menit," kata Osi.

"Tapi kalau lubangnya lebih dari satu, bisa lebih lama. Jadi kalau sudah selesai tambal 1 ban, dicek lagi pakai air, memastikan apakah ada lubang yang belum ditambal atau enggak," terang lelaki berusia 37 tahun itu.

Meskipun tinggal colok, namun ada batas maksimal tambal ban tubeless, bro.

"Perlu dicek dulu sebelum ditambal, apakah sebelumnya sudah ada tambalan atau belum. Soalnya, kalau sudah lebih dari 5 (tambalan) sebaiknya ganti baru," imbau dia.

"Dan juga tergantung ukuran lubangnya. Selain juga jaraknya, kalau terlalu dekat juga efeknya kurang bagus," pungkasnya.

Nah, jadi enggak perlu khawatir kalau ban bocor di jalan secara tiba-tiba ya, bro.

Penulis : Galih Setiadi
Editor : Joni Lono Mulia




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular