Cek Harga Motor Bekas Rangka eSAF Buatan Honda Ada BeAT Sampai Vario 160 Ternyata Segini

Aong - Selasa, 29 Agustus 2023 | 13:07 WIB
Rudy Hansend/ GridOto.com
Harga motor bekas rangka eSAF ada Honda BeAT sampai Vario ternyata turun

MOTOR Plus-online.com - Maraknya konten sosial media yang menyorot sasis skutik Honda berdampak terhadap penjualan motor seken.

Cek harga motor beksa rangka eSAF buatan Honda mulai BeAT Sampai Vario ternyata segini simak penurunannya.

Seperti diketahui motor matic Honda yang menggunakan rangka eSAF di All New BeAT, All New Scoopy, New Genio dan Vario 160.

Rangka eSAF atau Enhanced Smart Architecture Frame pertama kali hadir pada dirilis 2019 dipakai di Genio.

Nah, gencarnya konten yang menyudutkan rangka eSAF, berapa harga motor bekas merek Honda yang menggunakan sasis tersebut?

Data dari pedagang motor bekas Jakarta dan Tangerang, harga motor bekas Honda yang menggunakan rangka eSAF rakitan 2022-2023 dijual mulai Rp 14 jutaan.

Untuk harga motor bekas Honda BeAT tipe Deluxe rakitan 2022 dijual Rp 15,4 juta kondisi body mulus dan pajak hidup.

"Harga motor bekas yang mengalami anjlok Rp 500 ribu yaitu Honda Genio CBS 2022 Rp 14,8 juta yang sebelumnya jual Rp 15,3 juta, terjadi penurunan Rp 500 ribu," ucap Yongki Setiawan pemilik dealer motor bekas Sukses Motor di BSD Tangerang kepada Gridoto.com.

Nah, untuk Honda Vario 160 CBS 2023 sekarang harga bekasnya Rp 24,3 juta kondisi pajak hidup.

Baca Juga: Turun Rp 500 Ribuan, Harga Motor Bekas Honda Pakai Rangka eSAF Jatuh Banget

Penulis : Aong
Editor : Aong




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular