AHM Rilis Honda CBR150R Pakai Grafis Ala Marc Marquez Sambut MotoGP Mandalika

Ardhana Adwitiya - Rabu, 4 Oktober 2023 | 10:50 WIB
AHM
Honda CBR150R MotoGP Edition dirilis menjelang gelaran MotoGP Mandalika.

Tenaga dan torsi tersebut ditransfer ke roda belakang melalui transmisi manual 6-percepatan.

Alhasil New CBR150R mampu melaju dari 0-200 meter hanya dengan 10,6 detik, dan kecepatan maksimal mencapai 127 km/jam.

Soal handling, motor sport fairing itu dilengkapi Inverted Front Suspension Separated Function Fork - Big Piston (SFF-Big Piston).

Sok depan ini sanggup memberikan rasa nyaman, serta membuat motor yang lebih stabil saat berkendara harian, terutama saat melaju dengan kecepatan tinggi.

Tak ketinggalan fitur Assist/Slipper Clutch, berfungsi mencegah ban belakang selip yang disebabkan oleh engine brake saat melakukan penurunan gigi secara ekstrem.

Melalui pemasangan fitur ini, brother juga dapat merasakan pengoperasian kopling yang jauh lebih ringan.

New CBR150R juga dibekali banyak fitur kekinian, seperti rem Anti-lock Braking System (ABS) yang disertai Emergency Stop Signal (ESS).

Baca Juga: Motor Murah Honda CBR150R Kondisi Mulus Dilelang Mulai Rp 20 Jutaan

Fitur ini sudah diterapkan pada beberapa model big bike yang berfungsi mengaktifkan lampu sein kanan-kiri secara bersamaan saat motor rem mendadak.

Ditambah panel instrumen sudah full digital yang mudah dilihat dan memuat beragam informasi.

Honda CBR150R MotoGP edition hadir dengan tipe ABS.

Motor sport dengan livery ala Marc Marquez ini dijual dengan harga Rp 42.110.000 On The Road Jakarta.

Sekedar informasi, MotoGP Mandalika akan diselenggarakan di Pertamina Mandalika International Circuit pada 13-15 Oktober 2023.

Brother yang datang ke Sirkuit Mandalika bisa melihat langsung New CBR150R MotoGP Edition pada booth Honda yang berada di area zona Merdeka.

Penulis : Ardhana Adwitiya
Editor : Joni Lono Mulia




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular