Fakta Berbicara Biarpun Hancur Lebur Tahun 2023 Honda Masih Jadi Pabrikan Paling Sukses di MotoGP

Uje - Senin, 1 Januari 2024 | 10:45 WIB
BOX Repsol
Dominasi Repsol Honda di ajang MotoGP dimulai dari Honda RC211V musim 2002

Total Rossi menang 20 kali bersama Honda RC211V di kelas MotoGP, total Rossi menang 33 kali bersama Honda dengan 13 tambahannya ketika masih kelas 500 cc.

Setelah era Rossi yang pindah ke Yamaha pada tahun 2004, Honda memang hanya dua kali juara dunia bersama Nicky Hayden sampai tahun 2011 kembali juara dunia bersama Casey Stoner.

Era dominasi Honda dimulai lagi setelah datangnya Marc Marquez di tahun 2013.

Sampai akhirnya Marc Marquez pergi dari Honda pada akhir musim ini ia mengoleksi 59 kemenangan dan enam juara dunia.

Hanya dua kali Honda gagal meraih kemenangan dalam semusim, yakni pada tahun 2020 dan 2022 lalu.

Total Honda mengoleksi 157 kemenangan, disusul oleh Yamaha dengan 125 kemenangan dan Ducati 87 kemenangan.

Suzuki sendiri mengoleksi 8 kemenangan, KTM 7 kemenangan dan Aprilia 3 kali menang.

Daftar Kemenangan Pabrikan di Kelas MotoGP
Honda: 157
Yamaha: 125
Ducati: 87
Suzuki: 8
KTM: 7
Aprilia: 3

Total: 387 balapan

Penulis : Uje
Editor : Ahmad Ridho




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular