Tawuran Malam Tahun Baru di Bali, Tiga Motor Pecalang Habis Dibakar Begini Kronologinya

Didit Abdillah - Selasa, 2 Januari 2024 | 07:10 WIB
Kompas.com
Gambar ilustrasi. Geng motor yang berniat tawuran di Bogor gagal gara-gara razia polisi.

MOTOR Plus-Online.com - Terjadi keributan antar warga dan pecalang di Denpasar, Bali pada malam tahun baru (31/12). 

Bentrokan ini mengakibatkan kerusakan dan dibakarnya tiga unit motor milik pecalang di Bali yang hendak melerai bentrokan tersebut. 

Hal ini berasal dari daerah yang banyak indekos kala dua pemuda berinisial BI dan PA menjadi dalam bentrokan yang terjadi. 

Pada awalnya BI dan PA melakukan bakar-bakar sosis di area indekosnya dan minum bir, tapi terlalu membuat kebisingan. 

Hingga akhirnya ditegur oleh salah satu warga lainnya berinisial JO. 

Tak terima dengan teguran JO yang dinilai terlalu eras, perkelahian terjadi antara BI dan JO yang membuat kerusuhan semakin meluas. 

Kepala Bidang Hubungan Masyarakat (Kabid Humas) Polda Bali Kombes Pol Jansen Avitus Panjaitan memberikan keterangan. 

"Cara JO melerai agak keras sehingga menimbulkan ketersinggungan, akibatnya terjadilah pertengkaran keras antara BI dengan JO," kata dia dalam keterangan tertulis dikutip dari Kompas.com

Jansen mengatakan pertengkaran keduanya itulah yang memicu adu mulut hingga menimbulkan gesekan antara kedua kelompok warga tersebut.

Baca Juga: Polisi Dibacok Geng Motor Saat Niat Lerai Tawuran di Jambi, 7 Anggota Langsung Diborgol

Kemudian, Senin (1/1/2023), sepuluh orang Pecalang yang menerima laporan terkait kejadian tersebut mendatangi lokasi kejadian.

Mereka lalu mengusir kelompok dari BI karena sering membuat keributan di rumah kos tersebut.

"Akibatnya, kelompok dari BI merasa tidak terima dan menyerang balik para Pecalang, sehingga Pecalang kabur dan tiga sepeda motor pecalang yang parkir di depan rumah kos tersebut dibakar," kata Jansen.

Selanjutnya, kelompok yang sama kembali ke rumah kos tersebut.

Mereka melempari jendela kamar dan menjatuhkan semua sepeda motor milik kelompok sebelahnya.

Sebanyak 110 personel aparat kepolisian diterjunkan ke lokasi kejadian untuk meredakan amukan massa tersebut.

"Beberapa orang dari kelompok BI berhasil diamankan dan tengah menjalani pemeriksaan di Polresta Denpasar," kata Jansen.

Baca Juga: Luka Bagian Kepala, Pemotor Mau Tawuran Tewas Setelah Tabrak Tiang Listrik di Meruya Jakarta Barat

Penulis : Didit Abdillah
Editor : Aong




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular