Jangan Dibeli Motor Listrik yang Menggunakan Baterai Tipe Ini Bobotnya Sangat Berat dan Cepat Mati

Aong - Rabu, 24 Januari 2024 | 12:43 WIB
Istimewa via Tribunnews.com
Baterai motor listrik ada juga yang terbakar

Baca Juga: Kawasaki, Yamaha, dan Honda Sudah Pamer Motor Listrik Suzuki Indonesia Kapan Nih?

"Dari ketiga itu SLA yang muatan energinya paling kecil, kedua ialah LFP dan paling besar lithium ion," ujar Hendro Sutono, juru bicara Komunitas Sepeda Motor Listrik (Kosmik) dilasir dari Kompas.com.

Selain punya energy density atau energi daya yang paling kecil, baterai jenis SLA punya bobot yang berat.

Ini jadi pertimbangan saat memutuskan memakai baterai SLA.

Sebab seperti diketahui bobot berat membuat pengendalian berbeda.

Bobot kendaraan yang berat bakal berpengaruh pada jarak tempuh karena semua kendaraan punya power-to-weight ratio.

"Misalnya baterai 60 Volt 20 Ah, di SLA beratnya bisa 30 Kg, kalau di LFP kemungkinan sekitar 15 Kg sedangkan untuk lithium ion yaitu 10 kg-12 kg," ujar Hendro.

Selain berat dan tingkat energi paling kecil, masa hidup alias life cycle baterai SLA paling sedikit.

"Masa hidup itu (dihidung dari cas) SLA misalkan cuma 500 kali, tapi lithium ion bisa 1.000 kali. Namun yang paling panjang ialah baterai LFP sebab masa hidup atau pakainya bisa 2.000-3.000 kali," ujar Hendro.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Mengenal Baterai SLA di Motor Listrik.

Penulis : Aong
Editor : Aong




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular