Berani Beda Modifikasi Motor Yamaha MX King 155 Fokus Lampu dan Aksesoris

Yuka Samudera - Rabu, 24 Januari 2024 | 22:47 WIB
Tun Racing
Modifikasi motor Yamaha Exciter 155 alias Yamaha MX King 155.

MOTOR Plus-Online.com - Modifikasi motor Yamaha Exciter 155 atau MX King 155 fokus rombakan di lampu dan aksesoris aftermarket.

Yamaha Exciter 155 adalah motor bebek sport yang masih digemari di Thailand, Vietnam, atau Malaysia.

Sayangnya motor ini belum dirilis oleh Yamaha Indonesia dan masih menjual Yamaha MX King 150.

Modifikasi motor Yamaha MX King 155 atau Yamaha Exciter 155 pun banyak ditemui di negara tetangga.

Mengutip 2banh.vn, seperti salah satu modifikasi motor Yamaha MX King 155 yang fokus upgrade pencahayaan.

Namun ternyata motor ini pun dipasang berbagai aksesoris aftermarket kece.

Mulai dari area kokpit, terpasang dua buah foglamp TUN 40 sebagai penunjang lampu utama.

Tun Racing
Ada dua foglamp dan tambahan proyektor LED di headlamp. Master rem turut diupgrade.

Sedangkan untuk headlamp utama telah diganti dengan proyektor LED Red Magic dengan angel eyes.

Baca Juga: Jangan Iri Motor Yamaha MX King 160 VVA ABS Rilis di Malaysia Versi 2024

Lalu untuk master rem menggunakan GaleSpeed ​​RM Billet dari Jepang dan tabung minyak rem Pramac Racing.

Untuk handle kopling juga diupgrade menggunakan Accossato asli dari Italia.

Makin sempurna berkat gas spontan Domino, panel saklar Domino, dan handgrip aftermarket.

Tun Racing
Panel saklar dan gas spontan pakai Domino.

Pindah ke kaki-kaki, sepasang pelek Racing Boy palang 5 berkelir hitam menggantikan pelek bawaan.

Tun Racing
Kaliper rem depan pakai Brembo GP4RX.

Pengereman roda depan diganti dengan kaliper rem Brembo GP4RX dan cakram floating aftermarket.

Tun Racing
Modifikasi motor Yamaha Exciter 155.

Sedangkan di belakang memakai kaliper rem Brembo 2P biar tak kalah dengan roda depan.

Terakhir bagian jok mendapat sentuhan custom di area pengendara agar lebih sporty.

 

Penulis : Yuka Samudera
Editor : Ahmad Ridho




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular