Rumor Panas MotoGP Argentina 2024 Batal, Promotor Lokal Siap Bayar Denda ke Dorna

Ardhana Adwitiya - Rabu, 31 Januari 2024 | 10:35 WIB
MotoGP.com
MotoGP Argentina 2024 di Sirkuit Termas de Rio Hondo akan dibatalkan.

Selain itu, kini seluruh rombongan MotoGP hanya perlu mengikuti balapan di Amerika Serikat pada 12-14 April.

Hal ini membuat biaya perjalanan terbilang mahal, pergi ke benua Amerika hanya untuk satu balapan di Circuit of The Americas (COTA), Texas.

Sekedar info, sirkuit Termas de Rio Hondo telah rutin menyelenggarakan MotoGP Argentina sejak tahun 2014, kecuali pada masa pandemi Covid-19 tahun 2020 dan 2021.

Argentina terakhir menjadi tuan rumah acara GP tahun 1999, saat itu balapan berlangsung di Sirkuit Oscar y Juan Gálvez di Buenos Aires.

Ada upaya mengadakan MotoGP di negara Amerika Selatan, tetapi rencana untuk Brazil dan Chile gagal.

Dan kini Argentina yang terancam gagal.

Pada tahun 2024, 22 Grand Prix akan diadakan untuk pertama kalinya.

Ronde baru musim ini adalah Sirkuit Balaton di Hungaria, terletak sekitar 95 kilometer barat daya ibu kota Budapest.

Namun, ada isu dari Hungaria bahwa trek tersebut mungkin tidak memenuhi standar homologasi MotoGP pada waktunya.

Jika Sirkuit Balaton tidak bisa menggantikan Termas de Rio Hondo, maka kalender MotoGP 2024 akan menyusut menjadi 21 seri.

Penulis : Ardhana Adwitiya
Editor : Ahmad Ridho




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular