Sosok Tak Biasa Di Balik Sukses Rookie Of The Year Pedro Acosta Podium MotoGP Portugal 2024, Ini Orangnya

Joni Lono Mulia - Kamis, 28 Maret 2024 | 23:00 WIB
MotoGP
Dani Pedrosa jadi sosok kunci suksesnya rookie of the year MotoGP Pedro Acosta podium 3 di MotoGP Portugal 2024

MOTOR Plus-online.com - Rookie of The Year MotoGP 2024 Pedro Acosta podium 3 di MotoGP Portugal 2024 patut berterima kasih ke sosok yang juga sama-sama Pedro-nya.

Dia adalah Dani Pedrosa yang sejak 2019 dikontrak jadi test rider atau pembalap penguji skuat MotoGP KTM pabrikan.

Berkat campur tangan Dani Pedrosa sejak jadi test rider skuat MotoGP KTM pabrikan, performa motor MotoGP KTM RC16 nyata peningkatan performanya.

Motor MotoGP KTM RC16 sejak dicampurtangani Dani Pedrosa rentang musim 2020-2022 selalu meraih kemenangan.

MotoGP 2020 menang di sirkuit Brnno lewat Brad Binder dan Miguel Oliveira di sirkuit Portimao.

Kemudian 2 kali menang di MotoGP 2021 lewat Miguel Oliveira di sirkuit Catalunya dan Brad Binder di MotoGP Styria di sirkuit Red Bull Ring.

Selanjutnya 2 kali menang di MotoGP 2022 keduanya lewat Miguel Oliveira di MotoGP Indonesia dan Thailand.

Musim 2023 lalu, meski tidak sikat kemenangan namun rutin menggasak total 5 kali podium.

Nah riset dan pengembangan MotoGP musim 2023 hasil kontribusi Dani Pedrosa makin jos lagi di MotoGP musim ini.

Baca Juga: Arti Ekspresi Dani Pedrosa Saat Marc Marquez Geber Ducati Desmosedici GP23 di Tes MotoGP Sepang

Alhasil menyeret performa apik dari Rookie of The Year MotoGP 2024 Pedro Acosta yang menunggangi KTM RC16.

Bahkan Dani Pedrosa turut memberikan input dan saran langsung ke Pedro Acosta beradaptasi dengan motor MotoGP KTM RC16.

Hal itu terjadi di sesi shakedown MotoGP 2024 di sirkuit Sepang, Februari silam.

Hasil riset Dani Pedrosa plus feedback dan input langsung diberikan Pedro Acosta membuat Si Hiu julukan Pedro Acosta instan gacor di atas KTM RC16.

Jika sampai kejadian Pedro Acosta jadi juara dunia MotoGP di atas motor MotoGP KTM RC16.

Tidak salah jika Dani Pedrosa memang pembalap yang 'membantu' pembalap lain jadi juara dunia.

Sejak debut karier kelas premier MotoGP Dani Pedrosa di 2006 silam hingga pensiun di 2018.

Dani Pedrosa dipercaya skuat MotoGP Honda pabrikan jadi double agent alias pembalap dengan status ganda.

Ya pembalap reguler, ya pembalap pengembang motor MotoGP juga.

Baca Juga: Fakta Hebatnya Rookie of The Year MotoGP 2024 Pedro Acosta, Skill Spesial Kebalikan Legenda MotoGP Spanyol Ini

Berkat motor MotoGP hasil riset Dani Pedrosa sudah mengantarkan Nicky Hayden juara dunia MotoGP 2006, Casey Stoner (2011) dan Marc Marquez juara dunia MotoGP 2013-2014 dan 2016-2018 lalu.

Nah jika sampai kejadian pembalap KTM juara dunia maka untuk ke sekian kalinya Dani Pedrosa mengantarkan pembalap lain juara dunia berkat kontribusi riset motor MotoGP.

Menariknya, Dani Pedrosa disebut-sebut bakal melakukan wild card di MotoGP Spanyol bulan April mendatang.

Apakah hadirnya Dani Pedrosa sebagai pembalap wild card di MotoGP Spanyol nanti jadi keuntungan bagi Rookie of The Year MotoGP 2024 Pedro Acosta?

Kita sama-sama lihat nanti di MotoGP Spanyol 2024 di sirkuit Jerez bulan depan.

Jangan lupa selalu ikuti info dan perkembangan MotoGP di www.motorplus-online.com.

Source : Berbagai sumber
Penulis : Joni Lono Mulia
Editor : Joni Lono Mulia




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular