Find Us On Social Media :

Kenali Area Blind Spot di Motor, Penyebab Utama Kecelakaan Fatal

By Mohammad Nurul Hidayah, Rabu, 25 Juli 2018 | 10:18 WIB
Kaca spion untuk antisipasi area blind spot (Rangga/Otomotifnet)

MOTOR Plus-online.com - Bukan cuma mobil, motor juga punya area blind spot yang sangat berbahaya jika tidak diperhatikan.

Area blind spot ini berpotensi menyebabkan kecelakaan fatal bagi pengendara motor.

Pakar keselamatan berkendara dan juga Training Director Jakarta Defensive Driving Consulting (JDDC) Jusri Pulubuhu menjelaskan.

Motor meski tanpa pilar seperti mobil juga punya bidang pandang yang tidak terlihat.

(BACA JUGA : Ini Dia Deretan Mamah Racing yang Jadi Kunci Suksesnya Pembalap Muda)

"Blind spot itu kan bidang pandang yang tidak terlihat. Kalau di motor ada di bagian belakang kiri dan kanan motor," ucap Jusri dikutip dari kompas.com.

Untuk meminimalisir masalah ini produsen sebenarnya sudah mengantisipasi dengan memberikan kaca spion pada setiap motor.

Namun spion pun memiliki ruang pandang yang terbatas.

"Kaca spion itu bidang pandangnya berjarak sekitar 1 meter dari badan motor. Padahal saat di jalan bisa saja ada kendaraan lain di kiri kanan yang tidak terlihat," ucap Jusri.