Find Us On Social Media :

Wuiih, Ada Apa Nih Bandung Dipenuhi Lautan Bandit Saat Deklarasi Komunitas Motor BCI

By Indra Fikri, Rabu, 30 Oktober 2019 | 17:05 WIB
Deklarasi Bandit Community Indonesia (BCI) Bandung Raya di Ciwidey, Kabupaten, Jawa Barat. (Istimewa)

Baca Juga: Sangar! Suzuki Bandit 600 Diotak-atik, Hasilnya Bikin Gak Percaya

Awalnya komunitas ini hanya kopdar 2 motor hingga sekarang mencapai lebih dari 10 motor yg bergabung.

Selaku ketua umum BCI Bandung Raya, Dimas Eka mengharapkan agar semua member bisa tetap menjaga silaturahmi dan soliditas.

“Saya anggap kalian bukan hanya sebatas hubungan keanggotaan atau teman seperhobian tapi saya anggap kalian semua sebagai keluarga saya sendiri, saya pegang prinsip ini untuk tetap mempertahankan silahturahmi antar anggota BCI Bandung, tidak sampai kita hanya 3-5 tahun saja, tapi sampai akhir hayat," imbuhnya.

Soliditas tim ditentukan oleh setiap pribadi yang ada di tim itu, dalam memahami perannya dalam mencapai soliditas itu sendiri.

Baca Juga: Solo Gempar, Driver Ojol Antar Pesanan, Tewas Tertabrak Motor Suzuki Bandit

Maka jika kita menginginkan soliditas itu? Kita lah yang harus mewujudkannya.

Fungsi tim adalah membantu unit kerja dan divisi yang sah di struktur organisasi manajemen, dan menjadi energi positif untuk menciptakan kinerja tertinggi di semua aspek, fungsi, dan peran kerja organisasi.

Sementara itu, Ketumnas BCI Pusat, Bro Dzumanji mengapresiasi, “Selamat atas deklarasi BCI Bandung, jaga sinergitas dan soliditas, semoga BCI Bandung dapat menjadi komunitas yang mewadahi, mengayomi para anggota yang tergabung didalamnya dan memberikan manfaat dalam bersosialisasi, Aamiin...”