Find Us On Social Media :

Terungkap. Yamaha NMAX, Honda PCX dan ADV 150 Punya Penyakit Yang Sama, Sampe Bikin Mogok Tapi Mudah Mengatasinya

By Aong, Sabtu, 28 Desember 2019 | 07:00 WIB
ECU Honda PCX rawan kena cipratan kotoran dan air dari roda depan sehingga bikin korslet dan mogok (Riski Agus Nugeroho)

MOTOR Plus-online.com - Ternyata Yamaha NMAX, Honda PCX dan ADV 150 punya penyakit yang sama.

Penyakit yang sama tersebut muncul di musim hujan dan berisiko jangka panjang.

Seperti yang baru diungkapkan oleh Riski Agus Nugeroho di grup Honda PCX 150.

Mesin tidak mau hidup padahal relay dan aki normal.

Baca Juga: Penyakit Yamaha NMAX di Musim Hujan Dialami Juga Honda ADV 150, Begini Cara Mudah Mengatasinya

Baca Juga: Sporty dan Elegan, PCMAX Hasil Kawin Silang Honda PCX dan Yamaha NMAX, Ini Tampangnya

Ternyata pas buka semua cover body PCX 150 miliknya kabel di dekat soket kiprok korslet.

Karena posisinya di dekat tangki bensin, kotoran dari roda depan mudah menempel di sana.

Termasuk cipratan air dari roda depan mengenai soket ECU sekaligus kiprok sehingga bikin korslet.

Selain di Honda PCX, sebelumnya penyakit ini dialami juga Yamaha NMAX, cipratan air dan kotoran dari roda depan mengenai tangki bensin dan part lain.

Baca Juga: Bikin Melongo, Ternyata Harga Full Body Yamaha NMAX dari Depan Sampai Belakang Enggak Sampai Rp 2 Juta!

Sepatbor depan Yamaha NMAX dipasang tambahan supaya tidak nyiprat (Dike Aza)

Bahkan kotoranya masuk ke sela-sela bodi dan sasis.

Parahnya lagi sampai spidometer bagian bawah penuh tanah dan kotoran.

Itu karena sepatbor depan bagian belakangnya kurang panjang.

Sehingga cipratan kotoran dari roda depan lolos dari halangan sepatbor.

Baca Juga: Berbekal Komponen Milik Sultan, Modifikasi Honda PCX 150 Sukses Tampil Kece dan Elegan

Makanya banyak yang pasang sepatbor depan tambahan di Yamaha NMAX agar kotoran tidak nyiprat.

Untuk sepatbor tambahan ini banyak dijual di toko variasi.

Dipasang dengan cara disambung di bagian sepatbor depan.

Sistem penyambungannya menggunakan baut atau sekrup dengan lebih dulu melubangi ujung belakang sepatbor depan.

Baca Juga: Jangan Asal Bolongin Mangkok Kopling, Ini Kunci Agar CVT Honda PCX 150, ADV150, Vario 125 dan 150 Bebas Gredek

Begitupun di Honda ADV 150 sama dengan di Yamaha NMAX dan PCX 150.

Honda ADV 150 juga dipasangi sepatbor tambahan agar aman dari cipratan air dan kotoran (Ibnu Haris W)

Ujung sepatbor depan bagian belakang ADV 150 juga kurang panjang.

Sehingga ada kotoran yang kurang tertahan.

Solusinya sama kayak di Yamaha NMAX yaitu pasang sepatbor tambahan.

Seperti yang ditanyakan Ibnu Haris di grup Honda ADV 150 Indonesia.

Nah, supaya aman di Honda PCX, ADV 150 dan Yamaha NMAX lebih baik pasang sepatbor tambahan ini.