Find Us On Social Media :

Andrea Dovizioso Kecewa Di MotoGP, Kok Seret-seret Valentino Rossi?

By Galih Setiadi, Jumat, 22 Januari 2021 | 18:00 WIB
Ilustrasi. Andrea Dovizioso kecewa berat di MotoGP, sampai bawa-bawa Valentino Rossi. (Speedweek.com)

MOTOR Plus-online.com - Andrea Doviszioso umbar rasa kecewanya di MotoGP, sampai seret-seret nama Valentino Rossi segala.

Yup, Andrea Dovizioso resmi cuti di ajang MotoGP 2021 yang berlangsung sekitar dua bulan ke depan.

Kontrak Andrea Dovizioso bersama Ducati berakhir 2020 tanpa perpanjangan.

Padahal, performa Andrea Dovizioso di MotoGP musim lalu terbilang cukup oke.

Baca Juga: Bos Ducati Ungkap Alasan Gagalnya Negosiasi dengan Andrea Dovizioso

Baca Juga: Jorge Lorenzo Dan Andrea Dovizioso Bersitegang, Saling Balas Sindiran

Andrea Dovizioso menyelesaikan MotoGP 2020 menempati posisi keempat di kelasemen akhir pembalap MotoGP.

Andrea Dovizioso mencetak 135 poin di klasemen MotoGP 2020.

Raihan poin Dovizioso sama persis dengan pembalap tandem Marc Marquez, Pol Espargaro.

Dari situlah Andrea Dovizioso merasa puas dengan posisinya bersama Ducati.

Di samping itu, Andrea Dovizioso juga umbar penyesalannya.

Baca Juga: Manajer Andrea Dovizioso Ungkap Wacana Repsol Honda Gantikan Marquez

Bahkan, Andrea Dovizioso juga menyebut nama Valentino Rossi dalam penyesalannya.

"Satu-satunya momen yang mengecewakan adalah bersama Yamaha dengan berbagai keadaan," buka Andrea Dovizioso dikutip dari Speedweek.com.

Jelang MotoGP 2013, Yamaha harus memutuskan pembalapnya, antara Valentino Rossi atau Andrea Dovizioso.

Namun, Yamaha lebih memilih Valentino Rossi ketimbang Andrea Dovizioso.

Mengingat hubungan dan sejarah antara Yamaha dan Valentino Rossi amat erat.

Baca Juga: Demi Andrea Dovizioso ke Honda, Dorna Bakal Langgar Aturan Sendiri?

Yamaha lebih memilih Valentino Rossi ketimbang Andrea Dovizioso. (MotoGP.com)

"Saat itu, saya mampu tampil baik di atas M1 tanpa perangkat terbaru. Saya menjadi pembalap tercepat Yamaha kedua setelah Jorge Lorenzo," imbuhnya.

"Seharusnya saya bisa bergabung dengan tim pabrikan di tahun berikutnya," curhatnya.

"Tapi, Valentino Rossi memutuskan kembali, dan Yamaha menerimanya dengan tangan terbuka," jelasnya.

Dari situlah kekecewaan Dovizioso berujung pada gabungnya ke Ducati.

Sekaligus jadi awal perjalanan manis Andrea Dovizioso bersama Ducati.

Baca Juga: Duh, Ayah Jorge Lorenzo Sebut Dovizioso Gak Cocok Gantikan Marquez

"Saya amat kecewa lantaran tak dapat kesempatan berada tim pabrikan Yamaha," lirihnya.

"Tapi itu menjadi langkah awal perjalanan manis saya bersama Ducati," pungkas Andrea Dovizioso.