Find Us On Social Media :

Trik Ampuh Terhindar Oknum Mekanik Curang Di Bengkel Resmi AHASS, Begini Caranya

By Galih Setiadi, Rabu, 27 Oktober 2021 | 17:35 WIB
Ilustrasi servis motor di bengkel resmi AHASS (Dok. MOTOR Plus Online)

"Ini merupakan part yang perlu diganti, dan ini baru estimasi, jadi bisa berbeda ketika sudah selesai pengerjaan," kata mekanik tersebut.

Ketika pergantian part disetujui konsumen, mekanik pun langsung laksanakan tugasnya.

Setelah pergantian berikut servis motor selesai, mekanik melakukan pengetesan untuk memastikan kondisi motor tetap optimal.

Ketika sudah selesai, mekanik pun mengarahkan konsumen ke kasir, dan biaya servis sedikit lebih rendah dari estimasinya.

Baca Juga: Viral Soal Kecurangan Oknum Mekanik Bengkel Resmi Honda AHASS, Begini Tips dari PT AHM

Jadi brother enggak perlu khawatir kalau servis motor atau bahkan melakukan pergantian part di bengkel resmi AHASS.

Pastikan brother paham kondisi motor sebelumnya, dan perhatikan detil saat motor sedang diservis mekanik.

Jangan lupa cek lagi ketika sudah diservis, pastikan baut atau part kecil dalam kondisi utuh.