Find Us On Social Media :

Mau Konversi Motor Listrik, Kenali Istilah dan Fungsi SUT serta SRUT

By Ahmad Ridho, Rabu, 11 Januari 2023 | 14:13 WIB
Sebelum konversi motor listrik, pahami fungsi SUT dan SRUT dan dijelaskan Kementerian ESDM. (Aditya Prathama/ MOTOR Plus-online)

MOTOR Plus-online.com - Kenali istilah dan fungsi SUT serta SRUT sebelum konversi motor konvensional menjadi motor listrik.

Tren motor listrik mulai meningkat sejak tiga tahun belakangan.

Banyak pabrikan motor listrik memperkenalkan produknya ke masyarakat.

Bukan cuma desain dan tipe yang beragam, tapi harganya juga variatif.

Motor listrik digadang-gandang jadi kendaraan untuk mengurangi emisi gas buang.

Selain itu untuk tetap mendukung program langit biru (go green).

Bukan cuma pilihan banyaknya motor listrik baru, masyarakat juga bisa mengubah motor konvensional menjadi motor listrik.

Proses modifikasi atau perubahan motor konvensional menjadi motor listrik dikenal dengan sebutan konversi.

Baca Juga: Harga Motor Listrik Smoot Tempur Januari 2023, Jarak Tempuh 60 Km STNK dan BPKB Komplit

Saat ini pemerintah tengah berupaya agar masyarakat bisa mulai beralih untuk melakukan konversi.