SMK Binaan AHM 648 Sekolah Tersebar di 30 Provinsi

Motorplus - Rabu, 10 Mei 2017 | 21:20 WIB

PT Astra Honda Motor (AHM), salah satu pabrikan motor yang punya dari 600 binaan Sekolah Menengah Kejuruan di seluruh Indonesia.

Secara total, ada 648 SMK di 30 Provinsi Indonesia yang merupakan bagian dari binaaan AHM.

SMK tersebut memiliki program khusus yang bernama Kurikulum Teknik Sepeda Motor (KTSM) Astra Honda. Untuk daftar SMK apa saja yang jadi binaan AHM, sobat bisa googling di website www.astra-honda.com.

“Kami sangat berkomitmen akan memperkuat pengembangan pendidikan vokasi (keahlian tertentu; red) di Indonesia dengan menerapkan Kurikulum TSM Astra Honda di SMK yang tahun ini sudah memasuki tahun ke-7. Kami yakin andai dikelola dengan baik, SMK bakalan mampu melahirkan generasi muda terampil yang dibutuhkan oleh industri,” ucap Ketua Program Pendidikan Satu Hati AHM, Ahmad Muhibuddin.

(BACA JUGA: Anak Sekolah Enggak Boleh Bawa Motor)

Selain itu, AHM juga kembangkan konsep SMK sebagai Tempat Uji Kompetensi (TUK) yang berwenang mengukur serta memvalidasi kompetensi siswa sebelum memasuki dunia industri.

Saat ini, tercatat ada 56 SMK yang telah menjadi SMK TUK KTSM Astra Honda. Para siswanya diproyeksikan lebih siap dalam memasuki dunia kerja. (www.motorplus-online.com)

Penulis : Motorplus
Editor :




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular