Harga Resmi Honda Forza 250 Terungkap, Lebih Mahal Dari Yamaha XMAX?

Fadhliansyah - Kamis, 1 November 2018 | 15:45 WIB
Fariz Ibrahim - OTOMOTIF
Honda Forza 250


MOTOR Plus-online.com - Pada gelaran IMOS 2018, akhirnya harga resmi dari Honda Forza 250 terungkap (31/10/2018).

Motor yang pertama kali diperkenalkan di GIIAS 2018 itu, sebelumnya hanya diungkap kisaran Rp 70 jutaan.

Yang artinya bisa kurang atau lebih dari Rp 70 jutaan.

Akhirnya terungkap bahwa harga resminya adalah Rp 76,5 juta untuk on the road Jakarta.

Video Dirinya Viral, Pelanggan Yang Gampar Driver Ojek Online Bikin Klarifikasi

Catat Nih, Jadwal Lengkap MotoGP Malaysia 2018, Biar Enggak Kelewatan

Bikin kanget? Pastinya!

Tingginya harga Forza 250 itu bukan tanpa sebab.

Hal it sebagaimana diungkapkan Toshiyuki Inuma, President Director PT Astra Honda Motor menjelaskan alasannya,

Otomotif/Aant
Harga resmi Forza 250 diluncurkan di IMOS 2018 lebih mahal saat dikenalkana di GIIAS 2018

Dengan dasar menyesuaikan kurs terbaru rupiah terhadap mata uang Dolar Amerika Serikat saat ini yang makin tinggi.

Unik! Anggota Polisi Aceh Terjaring Razia Zebra di Kantornya Sendiri

Termasuk juga dengan kurs mata uang Bath Thailand, asal Forza 250 diproduksi.

Dengan harga setinggi itu, artinya Forza 250 banderolnya lebih mahal Rp 18,7 juta dibanding rivalnya, Yamaha XMAX, yang saat ini dibanderol Rp 57,8 juta untuk OTR Jakarta.

Malah sisanya masih bisa dapat satu unit Yamaha FreeGo varian standar, yang dijual seharga Rp 18,5 juta.

Source : Otomotifnet.gridoto.com
Penulis : Fadhliansyah
Editor : Fadhliansyah




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular