Bikers Kompak Bersarung, Turing Wajib ke-5 ARCI Tangerang Chapter Berlangsung Meriah Banget

Ahmad Ridho - Rabu, 13 November 2019 | 10:26 WIB
Dok ARCI Tangerang Chapter
Aerox155 Riders Club Indonesia (ARCI) Tangerang Chapter melaksanakan turing wajib (turjib) ke-5.

MOTOR Plus-online.com - Turing menjadi salah satu kegiatan wajib dan sangat erat dengan bikers.

Sama halnya dengan keluarga besar Aerox155 Riders Club Indonesia (ARCI) Tangerang Chapter yang baru-baru ini melaksanakan turing wajib (turjib) ke-5.

Kegiatan ini diikuti oleh seluruh member dan prospek ARCI Tangerang Chapter yang berjumlah 57 member dan 3 diantaranya adalah ladies biker

Turjib menjadi agenda rutin dari ARCI Tangerang Chapter, kali ini tujuan yang dipilih adalah Gunung Papandayan Garut, Jawa Barat.

Baca Juga: Meriah, Gelaran Anniversary ke-2 ARCI Gorontalo Dihadiri 200 Bikers se-Sulawesi

Baca Juga: ARCI Jakarta Chapter Ikut Pelatihan Safety Riding Bersama Yamaha Riding Academy (YRA)

Selain jarak yang tidak terlalu jauh, trek menuju Papandayan sangat cocok untuk melatih riding para prospek.

Jalur yang dilewati sangat bervariasi, keberangkatan dibagi menjadi 2 kloter, start dari Tangerang disuguhkan dengan trek perkotaan yang padat kendaraan, lanjut lagi daerah puncak dengan tikungan-tikungan yang khas ditambah suasana malam yang dingin.

Dok ARCI Tangerang Chapter
Beragam games menarik digelar di acara ini.

Dan yang lebih ekstrim lagi jalur kawah Kamojang yang dipenuhi dengan tanjakan dan turunan yang curam disertai tikungan-tikungan tajam.

Sampai di lokasi, peserta disuguhkan pemandangan gunung Papandayan yang indah dan udara yang segar.

Baca Juga: Enggak Nyangka, Dalam Satu Hari Segini Penjualan Honda ADV 150 di Makassar

"Di tourjib kali ini beda dengan tourjib-tourjib sebelumnya, yang biasanya tempat menginapnya villa, kali ini peserta tidur di tenda" jelas Ahyar ketua pelaksana Tourjib 5.

"Kita juga ngecamp biar makin seru dan menyatu dengan alam" tambahnya.

Dok ARCI Tangerang Chapter
Gunung Papandayan, Jabar jadi lokasi turijib ke-5 ARCI Tangerang Chapter.

Acara dikemas apik oleh panitia, mulai dari games seru, acara api unggun, hingga pelantikan member baru.

"Kami melantik 17 member baru, dan ada dua cewek yg ikut pelantikan" kata Iwank Ketua Chapter ARCI Tangerang.

Baca Juga: Dibekali Fitur Canggih, Barudak Bandung Keliling Kota Naik Vespa GTS Super Tech 300

Menurut Iwank, di pelantikan ini tidak ada perpeloncoan, member baru diberikan pembekalan tentang cara-cara menghadapi trouble di jalan dan sejarah ARCI.

Para member pun terlihat sangat antusias mengikuti pelantikan.

Dok ARCI Tangerang Chapter
Turjib ke-5 ARCI Tangerang Chapter berjalan sukses dan meriah.

Prospek yang sudah layak menjadi anggota diberikan NRA (Nomor Registrasi Anggota)
NRA menandakan bahwa mereka sudah resmi menjadi anggota ARCI Tangerang Chapter dan sudah berhak memakai atribut ARCI.

Di perjalanan pulang ada 2 motor yang mengalami trouble, ada yg seal cvt jebol, ada juga yg mogok, tapi Alhamdulillah tidak menjadi halangan yang berarti, para member pulang dengan selamat ke rumah masing-masing.

Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular