Resmi Dilaunching, Desain Honda CBR250RR 2020 Lebih Ganteng, Harganya Bikin Melongo

Galih Setiadi - Rabu, 29 Januari 2020 | 09:03 WIB
Motosaigon.vn
Honda CBR250RR 2020 resmi meluncur di Jepang pada Senin (27/1/2020).

Spesifikasi Honda CBR250RR 2020 tidak beda jauh dengan versi lamanya.

Honda CBR250RR 2020 menggunakan mesin 249,5 cc DOHC 2 silinder in-line dengan electronic fuel injection.

Tenaga maksimal Honda CBR250RR 2020 mencapai 41 dk di 12.000 rpm.

Sementara torsi maksimumnya mencapai 23,3 Nm di 11.000 rpm.

Berikut detail spesifikasi Honda CBR250RR 2020.

Spesifikasi Honda CBR250RR 2020
Panjang x lebar x tinggi 2.060 mm x 724 mm x 1.098 mm
Mesin 249,5 cc DOHC, 2 silinder in-line, electronic fuel injection
Sistem transmisi 6-percepatan gearbox
Tenaga maksimal 41 dk / 12.000 rpm
Torsi maksimum 23,3 Nm / 11.000 rpm
Jarak terendah ke tanah 145 mm
Tinggi tempat duduk 790 mm
Mode berkendara   Comfort, Sport, dan Sport +
Berat kosong 166
Sistem pengereman ABS untuk depan dan belakang
Suspensi depan Upside Down
Suspensi belakang Monoshock 
Ukuran ban depan 110 / 70-17
Ukuran ban belakang 140 / 70-17

Baca Juga: Bakal Meluncur Bulan Depan, Begini Fitur Baru Honda CBR250RR 2020

Soal harga, Honda CBR250RR 2020 di Jepang dibanderol cukup fantastis.

Dikutip dari Motosaigon.vn, harga Honda CBR250RR versi standar dipatok VND 163 juta atau Rp 96.096.596.

Padahal, Honda CBR250RR standar versi Indonesia hanya Rp 62.003.000 untuk OTR Jakarta.

Jadi, apa harga Honda CBR250RR 2020 ini worth it menurut brother?

Source : MotoSaigon.vn
Penulis : Galih Setiadi
Editor : Ahmad Ridho




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular