Biang Keladi Setingan Motor Acak-acakan, Marc Marquez Tuduh Suzuki dan Yamaha Diuntungkan Ban Baru Michelin

Indra Fikri - Selasa, 11 Februari 2020 | 20:00 WIB
MotoGP
Marc Marquez di tes MotoGP Malaysia 2020

MOTOR Plus-online.com - Setingan motor jadi acak-acakan, pembalap tim Repsol Honda, Marc Marquez tuduh Suzuki dan Yamaha diuntungkan oleh ban baru Michelin.

Kali ini Michelin membawa ban baru untuk seri MotoGP 2020 ke tes pramusim di Sepang, Malaysia.

Ban ini memiliki konstruksi yang diklaim memiliki pengaruh positif ke peforma dan handling.

Two-Whell Manager Michelin, Piero Taramasso, mengatakan ubahan konstruksi pada ban belakang ini pertama kali digagas sejak dua tahun lalu.

Baca Juga: Hasil Tes Pramusim MotoGP 2020 Sepang, Quartararo Kencang Tapi Gak Puas, Rossi Pun Senyum, Marquez Belum Fit Bener

Baca Juga: Gak Sebut Valentino Rossi, Marc Marquez Bilang Inilah Para Lawan Serius di MotoGP 2020, Baru Juga Kelar Tes Sepang

"Setelah melalui rangkaian tes yang ketat, kami perkenalkan terbaru ini," kata Piero Taramasso.

Piero Taramasso menambahkan ban baru ini dapat meningkatkan stabilitas rider dan motor serta dengan sendirinya akan memangkas waktu saat balapan berlangsung.

Ban terbaru ini sebelumnya telah diuji pada rangkaian tes di Brno dan Misano.

Konstruksi ban baru ini disandingkan dengan compound ban yang didesain sesuai dengan karakter sirkuit.

Source : GPOne.com
Penulis : Indra Fikri
Editor : Joni Lono Mulia




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular