Dikabarkan Gantung Helm Pada Musim Depan, Manajer Andrea Dovizioso Kasih Komentar Mengejutkan

Erwan Hartawan - Sabtu, 9 Mei 2020 | 13:27 WIB
MotoGP
Andrea Dovizioso merayakan kemenangan di MotoGP Valencia 2018 sekaligus selamatkan pamor pembalap Italia terakhir kalinya menang di 2005 silam

Baca Juga: Inspirasi Stiker Yamaha NMAX 2020, Dari Motif MotoGP Sampai Ninja

Ia bahkan menyatakan tiga kali runner up MotoGP itu giat berlatih intensif mempersiapkan diri menjelang musim baru meski tengah karantina mandiri.
"Tak ada bahaya apa pun, Dovi justru menjadikan periode ini untuk berlatih secara disiplin dan intensif," ujarnya.

"Jadi ia sangat termotivasi dan bersemangat menjalani musim ini. Sudah jelas ia rider yang ingin balapan dengan kondisi yang tepat, menjadi bagian dari proyek dan struktur yang ia percayai, dan ini fundamental. Tak ada alasan untuk memikirkan pensiun," lanjut Battistella.

Battistella juga menyatakan sangat penting bagi Dovizioso untuk segera memulai negosiasi dengan Ducati atau tim lain sebelum MotoGP 2020 digelar pada pertengahan Juli mendatang.

Menurutnya, bakal sangat terlambat jika harus melakukan pembicaraan saat musim dimulai nanti.

Baca Juga: Gak Ada Alasan, Pembalap MotoGP Wajib Nurut Lihat Perintah Bendera Ini, Apa Saja Sih?

"Kondisi terbaiknya adalah kami akan mulai balapan pada pertengahan Juli, tapi itu sudah terlambat untuk mulai bicara. Pembicaraan akan berdasar 1-2 balapan saja di trek yang sama usai rehat panjang. Jadi nilai pebalap dan motor jadi tak jelas terlihat," ungkapnya.

"Sirkuit tertentu juga bisa memberikan keuntungan atau kerugian bagi para rider dan motor tertentu. Jadi menentukan masa depan berdasar dua balapan pertama tak ada gunanya. Jadi lebih baik mulai bicara pada akhir Mei atau awal Juni," pungkas Battistella.

Source : GPOne. com
Penulis : Erwan Hartawan
Editor : Ahmad Ridho




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular