Hah, Driver Ojol Serbu McDonald's Pesan BTS Meal, Antre Selama Ini

Galih Setiadi - Rabu, 9 Juni 2021 | 16:51 WIB
Tribunnews.com
Ratusan driver ojol serbu McDonald buat pesan BTS Meal yang sedang hits.

"Ini kita sudah ngantre hampir sejam, Mas," kata Andri, salah satu driver ojek online.

Antrean panjang pemburu BTS Meal juga terjadi di Kota Malang, Jawa Timur.

Pengendara ojek online sudah berbaris rapi menunggu pesanan di McD Sunandar Priyosudarmo, Kota Malang, Jawa Timur.

Seorang pengemudi ojol bernama Sumardi memberi informasi kepada pemesannya bahwa antrean BTS Meal di gerai tersebut bisa mencapai 3 jam.

Baca Juga: Waduh, Belasan Driver Ojol Antar Makanan Lemas Kena Prank Order Fiktif

"Antrean 3 jam, Kak," kata Sumardi dalam percakapan di aplikasi pemesanan makanan.

Untuk meyakinkan si pemesan, dia mengirim foto antrean ojol di pinggir jalan di luar gerai McDonald's.

Seperti diketahui, McDonald's baru saja mengeluarkan menu khusus BTS Meal.

Menu khusus ini mulai diperjualbelikan sejak hari ini mulai pukul 11.00 WIB.

Baca Juga: Kocak, Video Driver Ojol Rame-rame Anter Makanan ke Alamat Sama, Yang Order Malah Ketakutan Sampai Nangis!

BTS Meal itu terdiri dari 9 pieces Chicken McNugget, medium french fries, minuman, dan saus spesial yang disukai para member BTS. 

Saus spesial yang dimaksud adalah saus sweet chilli dan saus cajun. Kedua saus tersebut merupakan saus favorit para member BTS yang belum pernah ada di McDonald's Indonesia.

Di aplikasi pemesanan makanan ojek online, satu paket menu BTS Meal dipatok harga Rp 51.000.

Nah, bikers termasuk peminat BTS Meal yang lagi ngehits ini gak?


Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Antrean BTS Meal Hari Ini, McD Diserbu Ojol"

Source : Kompas.com
Penulis : Galih Setiadi
Editor : Joni Lono Mulia




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular