Bantuan Rp 300 Ribu dari Pemerintah Cair April 2022, Bikers Buruan Ambil Ini Kriteria Penerimanya

Galih Setiadi - Jumat, 1 April 2022 | 19:39 WIB
Tribunnews.com
Foto ilustrasi uang tunai. Bantuan Rp 300 ribu dari pemerintah cair bulan April 2022.

"Bantuan itu akan diberikan kepada 20,5 juta keluarga yang termasuk dalam daftar Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) dan Program Keluarga Harapan (PKH), serta 2,5 juta PKL yang berjualan makanan gorengan," jelas Jokowi.

Perlu diketahui, PKH adalah program pemberian bantuan sosial bersyarat kepada Keluarga Miskin (KM) yang ditetapkan sebagai keluarga penerima manfaat PKH.

Sementara itu, BPNT adalah bantuan sosial pangan dalam bentuk non tunai dari pemerintah yang diberikan kepada KPM setiap bulannya melalui mekanisme akun elektronik yang digunakan hanya untuk membeli bahan pangan di pedagang bahan pangan/e-warong yang bekerja sama dengan bank.

Sejauh ini, dua program tersebut diselenggarakan di bawah tanggung jawab Kementerian Sosial (Kemensos).

Baca Juga: Mulai Hari Ini Bantuan Rp 600 Ribu Per Bulan Dibuka, Bikers Buruan Daftar Begini Caranya

Karena itu, Jokowi juga meminta kepada sejumlah kementerian/lembaga, termasuk Kemensos, untuk segera berkoordinasi terkait penyaluran BLT minyak goreng ini.

setkab.go.id
Ilustrasi minyak goreng

"Saya minta Kementerian Keuangan, Kementerian Sosial, dan TNI, serta Polri berkoordinasi agar pelaksanaan penyaluran bantuan ini berjalan dengan baik dan lancar," perintah Jokowi.

Dalam kesempatan yang sama, Jokowi juga sempat mengulas mengenai latar belakang yang membuat pemerintah akhirnya menyalurkan BLT minyak goreng.

"Kita tahu harga minyak goreng naik cukup tinggi sebagai dampak dari lonjakan harga minyak sawit di pasar internasional," kata Jokowi ketika mengawali keterangannya.

Baca Juga: Bantuan Rp 3 Juta Diberikan Selama 4 Kali di 2022 untuk Pemilik Nomor dengan Ciri Sebagai Berikut Ini

"Untuk meringankan beban masyarakat, pemerintah akan memberikan BLT minyak goreng," sambung mantan Gubernur DKI Jakarta itu.

Sebagaimana diketahui, harga minyak goreng di pasaran dalam beberapa waktu terakhir mengalami lonjakan dan masih mahal sampai saat ini.

Selain mahal, minyak goreng juga sempat langka sehingga sulit di jumpai baik di toko-toko modern maupun pasar tradisional.


Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "BLT Minyak Goreng Rp 300.000 Cair April 2022, Ini Penerimanya"

Source : Kompas.com
Penulis : Galih Setiadi
Editor : Indra GT




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular