Pabrikan Atau Tim Mana Yang Akan Gantikan Slot Suzuki di MotoGP 2023?

Indra Fikri - Rabu, 4 Mei 2022 | 14:50 WIB
LUIGI SOLDANO
Pabrikan atau tim mana yang akan menggantikan slot Suzuki Ecstar di tahun depan setelah mengumumkan mundur dari ajang MotoGP 2022?

Jelas proyek seperti itu akan memakan waktu dan tidak mungkin dilakukan sebelum 2024.

Memang benar bahwa Aprilia sekarang satu-satunya merek tanpa tim satelit dan Dorna dapat memutuskan untuk mengisi kekosongan ini.

Bahkan jika tim Razlan Razali memutuskan untuk pindah ke Aprilia, Yamaha akan tetap tanpa tim satelit.

Ducati saat ini memiliki tim pabrikan dan tiga satelit, keseimbangan bisa terjadi jika salah satu timnya pergi ke pabrikan lain.

Tapi tim Leopard Racing juga ada di dalam pasar pengganti tim Suzuki tahun depan.

Leopard Racing telah berulang kali menyatakan niat yang jelas ingin berkompetisi di papan atas MotoGP.

Baca Juga: Santer Suzuki Hengkang Dari MotoGP Di Akhir 2022, Faktanya Pernah Mundur Dan Kembali Lagi

Tentu saja ini bisa menjadi kesempatan mereka, yang telah menunggu setidaknya satu tahun.

Source : tuttomotoriweb.it
Penulis : Indra Fikri
Editor : Aong




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular