Segini Harga BBM Pertalite Terbaru di Seluruh Indonesia, Bakal Naik?

Galih Setiadi - Kamis, 18 Agustus 2022 | 07:51 WIB
TribunJateng.com
Foto ilustrasi motor antre di SPBU Pertamina. Segini harga BBM Pertalite terbaru.

MOTOR Plus-online.com - Jangan lupa cek harga BBM Pertalite terbaru di seluruh Indonesia, benarkah akan dinaikkan ini faktanya.

Seperti yang brother tahu, harga bensin alias harga BBM Pertalite jadi buah bibir sejak beberapa waktu lalu.

Bukan tanpa alasan, muncul harga BBM Pertalite akan dinaikkan setelah adanya beberapa tanda.

Mulai dari Presiden Jokowi, yang membandingkan harga BBM di Indonesia dengan Singapura dan Jerman.

harga BBM di Indonesia masih lebih murah karena di Singapura dan Jerman masing-masing dijual Rp 27 ribu per liter dan Rp 31 ribu per liter.

Sementara Menteri Keuangan Sri Mulyani juga beberapa kali menyinggung masalah harga Pertalite.

Ia menyebut kenaikan volume BBM bersubsidi, terutama harga bensin Pertalite, yang di luar kontrol.

Menurutnya, lonjakan penyaluran itu membuat alokasi subsidi dan kompensasi energi melebihi pagu anggaran APBN yang mencapai Rp 502 triliun pada tahun ini.

Baca Juga: Pembeli Pertalite Sedang Dilist yang Tak Berhak Beli BBM Subsidi Akan Ditolak Apakah Anda Termasuk

Perlu brother ketahui, harga BBM Pertamina mengalami perubahan per 3 Agustus 2022.

Source : Kompas.com,Mypertamina.id
Penulis : Galih Setiadi
Editor : Indra GT




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular